Boy Pablo. (Instagram/@soypablo777)

Matamata.com - Anak zaman sekarang selain mendengarkan musik folk ala Payung Teduh dan Monita Tahalea, mereka juga mendengarkan dream pop atau pop indie luar negeri. Mulai dari Rex Orange Country hingga Honne, pasti masuk dalam playlist utama mereka.

Festival musik yang menyajikan band indie macam Honne dan Lany pun berhasil menyedot perhatian anak muda zaman sekarang. Selain beberapa band yang sudah disebut di atas, ada juga penyanyi solo yang baru saja mampir ke Indonesia, yakni Boy Pablo.

Nama Boy Pablo dikenal karena lagu Everytime miliknya yang akhir-akhir menjadi musik yang direkomendasikan oleh YouTube Indonesia. Bergenre indie pop, Boy Pablo berhasil mencuri perhatian pendengar publik Indonesia.

Baca Juga:
Anak Masih Balita, 7 Pasangan Seleb Ini Putuskan Cerai

Boy Pablo merupakan penyanyi asal Norwegia dengan ciri khas hoodie dan celana pendeknya yang nyentrik.

Dilansir Matamata.com dari NME, Selasa (27/11/2018), ketenaran Boy Pablo ternyata berasal dari keisengannya semata. Bermodalkan kamera dan video yang direkam tanpa teknik mumpuni, Boy Pablo bisa dikenal hingga ujung dunia.

Semuanya berawal pada tahun 2015, kala orang-orang sibuk mendengarkan suara Alex Turner. Boy Pablo dan teman-temannya menaiki mobil dan menuju sebuah pantai.

Baca Juga:
5 Potret Persahabatan Paula Verhoeven dan Nadine Chandrawinata

''Kami tak punya banyak rencana, tapi kami membawa kamera, jadi dia berpikir mengapa tidak mencobanya?'' kata Fabio, manajer Boy Pablo.

Tanpa pikir panjang, lagu Everytime dimainkan. Dia memainkan instrumen dari hati pada lagu Everytime.

Bagi Boy Pablo, logaritma YouTube berhasil membuatnya terkenal. Setelah netizen mendengarkan lagu Rex Orange Country, video Everytime Boy Pablo mungkin saja muncul menjadi rekomendasi lagu yang didengarkan selanjutnya.

Baca Juga:
Vakum Jadi Artis, Ini 5 Potret Putri Patricia Jadi Pegawai Kantor

Semua ini bisa dibilang hanya keberuntungan belaka dari logaritma YouTube dan lagu Everytime, baru sisanya adalah bakat yang dimiliki Boy Pablo.

EP terbaru Boy Pablo. (Spotify)

Pria dengan rambut belah tengah ini menganggap lagu adalah terapi dari rasa sakit yang dimilikinya.

''Ketika saya membuat musik, itu seperti terapi bagi saya, tapi saya tidak suka hal-hal menjadi terlalu serius. Saya tidak ingin terlihat seperti artis yang serius,'' katanya.

Baca Juga:
4 Fakta Icha Gween, DJ yang Digosipkan Dekat dengan Gading Marten

''Cinta muda selalu merupakan hal yang mudah untuk ditulis dan sejujurnya saya tidak sebaik itu dengan kata-kata,'' imbuh Boy Pablo.

Terlepas dari perjalanannya yang tak terduga, Boy Pablo akhirnya meluncurkan EP-nya yang bertajuk Soy Pablo. Dalam Soy Pablo, terdapat tujuh lagu di mana Feeling Lonely jadi lagu pertama pada EP-nya. Selamat mendengarkan!

Load More