Matamata.com - Lady Gaga dan Christian Carino sudah mengakhiri kisah cintanya di awal tahun 2019. Dikabarkan sudah bertunangan, rupanya ini alasan Lady Gaga putus dengan Christian Carino.
Pada awalnya, alasan di balik perpisahan mereka pun belum terungkap. Namun setelah beredar kabar bahwa Lady Gaga memiliki hubungan khusus dengan Jeremy Renner, alasan perpisahan pemeran utama film Star is Born dengan Christian Carino pun terungkap.
Ternyata Christian Carino adalah seorang yang terlalu cemburu dan hobi mengirimi banyak pesan kepada Lady Gaga. Itulah yang menjadi penyebab kandasnya hubungan mereka berdua.
''Dia (Carino) cemburu. Dia berusaha untuk terhubung dengannya (Lady Gaga) setiap saat dan mengirim pesan kepadanya,'' ungkap seorang sumber dekat Lady Gaga, seperti yang dikutip dari laman Cosmopolitan.
Kemudian, ada seorang sumber juga yang menyebutkan jika Christian Carino sempat tak memperlakukan Lady Gaga dengan baik di akhir hubungan mereka.
Hal tersebut ternyata terlihat dari bahasa tubuh yang ditunjukkan keduanya, di mana pasangan ini terlihat tak lagi merasa nyaman saat bersama.
Tak lama berselang setelah berpisah dengan Christian Carino, Lady Gaga kemudian dikabarkan menjalin hubungan dengan salah satu bintang The Avengers, Jeremy Renner.
Kabarnya hubungan mereka terjalin tak lama setelah Lady Gaga berpisah dengan Christian Carino.
''Chris tak memperlakukan Lady Gaga dengan baik di akhir hubungan mereka (selama dua tahun). dan Lady Gaga benar-benar bersandar pada Jeremy beberapa minggu setelah hubungan itu berakhir,'' ungkap salah satu sumber terdekat.
Kalau Lady Gaga benar-benar memiliki hubungan khusus dengan Jeremy Renner, apakah banyak penggemar yang mendukung hubungan mereka? (Kintan Sekarwangi)
Berita Terkait
-
Heboh! Konser Lady Gaga Diwarnai Ancaman Bom, Polisi Tangkap 2 Tersangka
-
Syuting Film Joker 2, Perankan Harley Quinn Lady Gaga Minta Dipanggil dengan Nama Lain
-
Asyiknya Momen V BTS di Grammy Award, Pamer Foto Dicium Lady Gaga
-
Curi Perhatian, Lady Gaga Bantu Fotografer yang Jatuh di Oscar 2023
-
Jeremy Renner Kecelakaan, Kondisi Bintang Avengers Kritis
Terpopuler
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
-
Nasib Nadiem Makarim Ditentukan Hari Ini: Hakim Bacakan Putusan Sela Kasus Korupsi Chromebook Rp2,1 Triliun
-
Geger Penyelidikan Kriminal Jerome Powell oleh Trump, Kurs Dolar AS Langsung Ambruk!
-
Jadi Pusat Protein Nasional, Gorontalo Utara Siap Mulai Hilirisasi Industri Ayam Terintegrasi
-
Cegah Gudang Ambles, Bulog Audit Ketat Kapasitas Gudang Sewa untuk Stok Beras Nasional
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!