Matamata.com - Aktris Bollywood, Aishwarya Rai turut menghadiri Festival Film Cannes 2019. Tidak sendirian, istri Abhishek Bachchan itu mengajak serta putrinya, Aaradhya Bachchan.
Saat itu Aishwarya Rai dan Aaradhya tampil kembar dalam nuansa kuning. Memakai gaun mirip ikan mas, Aishwarya Rai tampil dalam balutan gaun hijau keemasan rancangan desainer Jean-Louis Sabaji. Gaun tersebut hadir dengan bahu yang meruncing pada sisi kanan, dilengkapi ekor gaun yang berbentuk kipas.
Tak mau kalah, Aaradhya kompak dengan ibunya dengan mengenakan gaun kuning lemon berenda asimetris. Keduanya berpegangan tangan saat mereka berpose untuk kamera.
Aishwarya Rai sendiri memposting potret mereka berdua di Cannes festival di akun Instagram pribadinya. Dia menulis,''My Sunshine Forever LOVE YOU.''
Abhishek Bachchan bahkan berkomentar dalam postingan itu. "The gold standard!'' tulisnya.
Namun tidak semua publik suka dengan keputusan Aishwarya Rai membawa serta anaknya ke festival dunia itu. Mereka menyatakan itu bentuk lain dari nepotisme yang memang sedikit banyak mengakar di India.
Ada juga yang berpendapat bahwa Aaradhya tidak seharusnya disorot semuda itu. Intinya, Aishwarya Rai dibully.
''Saya benci berkomentar seperti ini, tetapi ini adalah tingkat nepotisme yang lain ... Membawa putri Anda ke Cannes sih oke-oke saja. Tapi dia juga didandani dan tampil di karpet merah. Untuk apa?'' kata seorang pengguna Instagram.
"Membawa anak semuda itu tampil di ajang dunia tidaklah sehat untuknya. Pernahkah kalian melihat Aaradhya dimomong ayah atau kakeknya sendirian? TIDAK. Aishwarya Rai terlalu protektif dan agresif,'' komentar yang lain.
"Biarkan Aaradhya punya kebebasan. Hanya dengan begitu dia bisa mandiri,'' kata netizen yang lain.
Aishwarya Rai sendiri belum memberikan respons terhadap komentar bernada negatif yang diterimanya. Namun dalam sebuah wawancara, dia pernah ditanya tentang komentar orang-orang yang julid terhadap fotonya dan putrinya di mana-mana.
''Saya tidak membiarkannya komentar-komentar itu mendefinisikan saya. Saya tidak mengubah cara saya merawat Aaradhya atau bagaimana saya mendefinisikan diri saya hanya karena mereka tidak suka. Silakan hakimi saya, tetapi saya akan tetap mencintai, memeluk putri saya. Dia adalah putri saya. Kami tahu kami sedang diawasi, foto kami dihakimi tetapi saya tidak terpengaruh dengan semua itu,'' kata Aishwarya Rai dalam sebuah wawancara yang dikutip dari bollywoodshadis.com.
Yang sabar ya Aishwarya Rai.
Tag
Berita Terkait
-
Anatomy of a Fall, Pemenang Palme d'Or Cannes 2023 Tayang di Bioskop Indonesia
-
Curhat Kena Covid-19, Amitabh Bachchan Ngaku Dirawat 25 Hari: Efek Sudah Sepuh?
-
Umur Sudah Sepuh, Amitabh Bachchan Ngaku Sering Ngelamun di Tempat Favorit: Saya..
-
Amitabh Bachchan Curhat Pilih-pilih Makanan, Lagi Diet atau Efek Usia?
-
Rating Film Anaknya Jelek, Amitabh Bachchan Salahkan Kru: Editingnya Menyedihkan
Terpopuler
-
Puan Maharani Tegaskan APBN 2026 Bukan Sekadar Angka: Fokus Lapangan Kerja dan Daya Beli
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Spesifikasi Kapal Induk Giuseppe Garibaldi yang Akan Diakuisisi TNI AL dari Italia
-
Menhan Sjafrie Kunjungi Pakistan, Bahas Kerja Sama Pendidikan Militer dan Forum JDCC
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!