Matamata.com - Aktor Bollywood Sushant Singh Rajput bunuh diri memang membuat banyak publik terkejut dan kehilangan. Buntut kasus tersebut, delapan orang termasuk Salman Khan dilaporkan ke Pengadilan di Muzaffarpur, Bihar, Negara Bagian India oleh pengacara bernama Sudhir Kumar Ojha.
Pengacara tersebut dalam pengaduannya menduga adanya keterlibatan pihak Salman Khan dkk dalam penghapusan nama Sushant Singh Rajput dari tujuh film. Termasuk beberapa judul yang dimainkan oleh aktor kelahiran 1986 itu tidak dirilis.
Hal ini lah yang diduga membuat Sushant Sing Rajput merasa depresi dan mengambil langkah ekstrem dengan bunuh diri.
Baca Juga:
Ipar Sushant Singh Rajput Meninggal, Diduga Stres Atas Kepergian Sang Aktor
"Saya telah mengajukan kasus terhadap delapan orang di antaranya Karan Johar, Sanjay Leela Bhansali, Salman Khan dan Ekta Kapoor. (Berdasarkan Kitab UU Hukum Pidana) Bagian 306, 109, 504 dan 506 dari IPC (Indian Penal Code)," tulisnya dikutip dari India.com.
Dalam laporan English Jagran, empat lainnya yang dilaporkan Ojha diantaranya; Aditya Chopra, Bhushan Kumar, Sajid Nadiadwala dan sutradara Dinesh.
Pengacara ini menuduh para seleb tersebut bersekongkol tidak mengundang Sushant Singh Rajput dalam acara film. Kasus pidana yang telah diajukan ini rencananya akan mulai disidangkan pada 3 Juli mendatang. Artis Bollywood Kangana Ranaut bakal dihadirkan sebagai saksi.
Baca Juga:
Ada Sushant Singh Rajput, 5 Seleb Bollywood Tinggal Serumah tapi Putus
Politisi Sanjay Nirupam juga ikut mendukung pernyataan soal dugaan nepotisme dalam showbiz Bollywood yang tengah marak diperbincangkan. Dalam kicauannya di Twitter, meskipun aktor Chhichhore itu terbilang sukses, ia kehilangan tujuh film dalam rentang waktu enam bulan.
Pihak kepolisian pun tengah menyelidiki kasus ini dan akan berbicara kepada manajer Sushant Singh Rajput, Siddharth Pathani. Apakah persaingan tersebut menjadi pemicu sang aktor melakukan tindakan ekstrem adalah tujuan penyelidikan.
Sebagai sosok yang terdaftar namanya, produser Ekta Kapoor murka atas tuduhan tak berdasar ini. "Saya sangat kesal pada teori seperti ini. Tolong, biarkan keluarga dan teman-temannya berduka dalam damai. Kebenaran pasti akan menang," katanya di Instagram.
Baca Juga:
STOP PRESS! Sushant Singh Rajput Ditemukan Tewas Bunuh Diri di Kediamannya
Hanya saja penggemar Sushant Singh Rajput keburu murka dengan adanya kabar tersebut. Masyarakat membakar gambar Salman Khan, Karan Johar dan Alia Bhatt di tanah kelahirannya di Patna. Pemboikotan para artis tersebut juga ikut digaungkan oleh mereka.
Selamat jalan Sushant Singh Rajput.
Catatan Redaksi: Hidup sering kali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemenkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.
[Rena Pangesti]
Berita Terkait
-
10 Fakta Shah Rukh Khan, Trailer Film Barunya Ditonton 24 Juta Kali dalam 24 Jam
-
Hampir Sikat Shah Rukh Khan, Salman Khan Batal Jadi Tokoh Utama Film Ini: Budget Kemahalan?
-
Sutradara Bollywood Ini Ogah Minta Shah Rukh Khan Jadi Cameo, Takut Bayaran Mahal?
-
Istri Syuting Adegan Ranjang bareng Shah Rukh Khan, Suami Rani Mukerji Ngamuk
-
Akshay Kumar Kenang Masa Sulit saat Ibu Wafat Tahun 2021: Film-film Saya Gak Ada Yang Laku
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor