Matamata.com - Aktris senior yang terkenal karena perannya sebagai Emma Peel dalam serial TV, The Avengers, dan Olenna Tyrell di Game of Thrones, Diana Rigg meninggal dunia, pada Kamis (10/9/2020). Diana Rigg juga dikenal dengan perannya sebagai wanita satu-satunya yang menjadi Nyonya James Bond.
Dirinya memerankan Tracy, yang menikahi agen rahasia 007 yang diperankan George Lazenby dalam film tahun 1969 On Her Majesty's Secret Service. Lazenby mengaku sangat sedih mendengar kematian Diana Rigg. Sementara itu, produser Bond, Michael G Wilson dan Barbara Broccoli juga memberikan penghormatan melalui akun resmi twitternya. Intip di sini profil Diana Rigg!
Perjalanan karier Diana Rigg
Diana Rigg adalah seorang aktris asal Inggris yang memenangkan penghargaan Emmy pada 1997 untuk penampilannya sebagai Mrs Danvers di film Rebecca dan Tony Award saat memainkan karakter utama dalam Medea. Diana Rigg juga seorang Bond Girls dalam On Her Majesty's Secret Service pada 1969.
Selain itu, Diana Rigg juga dua kali dinominasikan Emmy pada 1965-68. Dirinya memenangkan penghargaan BAFTA pada 2000, bersama dengan Honor Blackman, Joanna Lumley dan Linda Thorson. Diana Rigg juga tampil sebagai agen rahasia Emma Peel dalam The Avengers, serial klasik yang kemudian diadaptasi menjadi film yang dibintangi oleh Ralph Fiennes dan Uma Thurman pada 1998.
Aktris senior itu juga tidak kehilangan tempat di era modern ini meski sudah tak muda lagi. Bahkan dirinya berkesempatan untuk tampil dalam serial Game of Thrones sebagai Lady Olenna Tyrell.
Diana Rigg Tutup Usia
Bintang Lady Olenna Tyrell di Game of Thrones itu telah meninggal di usia 82 tahun pada Kamis (10/9/2020). "Dengan kesedihan yang luar biasa, kami mengumumkan bahwa Dame Diana Rigg meninggal dengan damai pagi ini," kata agennya Simon Beresford.
Berita Terkait
-
Bintang Game of Thrones, Diana Rigg Meninggal Dunia
-
Kristofer Hivju, Bintang Game of Thrones Positif Virus Corona
-
Sama dengan Game of Thrones, Film Senior Syuting di Kota Sevilla Spanyol
-
Game of Thrones Raih 2 Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Emmy Awards 2019
-
Kenalin Rosie Mac, Pemeran Pengganti Emilia Clarke di GOT
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor