Matamata.com - Serial India berjudul Jodha Akbar, yang dibintangi Paridhi Sharma dan Rajat Tokas, tayang kembali di ANTV mulai (18/9/2020). Hal ini tentu sangat dinanti para penikmat serial TV India karena Jodha Akbar adalah salah satu serial TV yang sukses.
Jodha Akbar mengisahkan tentang kisah Ratu Jodha (Paridhi Sharma) dan Raja Jalalludin Akbar (Rajat Tokas), serta bagaimana pernikahan politik mereka membawa benih cinta hingga mengubah nasib India. Serial ini pertama kali tayang tahun 2013 silam. Seperti biasa, kisah benci jadi cinta ini diganjar rating tinggi dan langsung menjadi favorit di kalangan para pecinta serial India di Indonesia.
Ratu Jodha sendiri diperankan oleh Paridhi Sharma. Dia adalah aktris India berusia 33 tahun yang lahir di Indore, Madhya Pradesh, India. Kamu penasaran nggak sih dengan penampilan Paridhi Sharma sehari-harinya? Biasa glamor dan full makeup pas lagi Ratu Jodha, kayak apa ya Paridhi Sharma dandan natural? Kepoin selengkapnya di bawah ini:
1. Pakai Kardigan
Paridhi Sharma nggak suka makeup berat dalam kesehariannya. Nggak kayak pas beradu akting dengan Rajat Tokas, Paridhi sehari-hari makeupnya minimalis banget.
Ibu anak satu ini menampilkan senyum cerah saat memakai kardigan dan kemeja putih. Awet muda banget kayak mau kuliah ya?
2. Nangkring di Tangga
Paridhi sering kali berpose di tangga rumahnya ini. Kali ini dia memakai outfit kompak atas dan bawah nuansa biru polkadot.
Rambutnya digerai dan makeupnya minimalis. Bodinya masih kayak ABG padahal sudah punya anak nih.
3. Duduk Santai
Cantik natural banget Paridhi Sharma saat duduk nyantai begini. Rambutnya tergerai dan wajah polosnya nyaris tanpa makeup.
Dia mengenakan dress panjang selutut dan aksesoris kalung. Cahaya matahari yang menyinari kulitnya bikin auranya makin bercahaya.
4. Liburan Keluarga
Paridhi Sharma diketahui menikah dengan pengusaha yang berbasis di Ahmedabad, Tanmai Saksena, sejak 2009. Mereka memiliki seorang putra yang lahir pada tahun 2016.
Saat bersama keluarga, Paridhi juga nyaris tanpa makeup. Dia dandan natural, tapi kebahagiaannya terpancar sempurna.
5. Simpel tapi Cantik
Paridhi Sharma dandan simpel tapi cantik pakai sari India. Dia tampak berada di sebuah ruang tamu nuansa krem dan cokelat.
Kali ini Paridhi juga nggak pakai makeup dan aksesoris berat seperti kalau lagi syuting. Meski demikian kecantikan naturalnya tetap memikat. Yang mana gaya rumahan Paridhi Sharma favoritmu?
Berita Terkait
-
6 Seleb Bollywood Nikah di Istana, Ada Aktor Jodha Akbar!
-
Rizky Billar Dijerat 2 Pasal, Pemeran Ratu Salima 'Jodha Akbar' Meninggal
-
Manisha Yadav, Pemeran Ratu Salima 'Jodha Akbar' Meninggal Dunia
-
7 Potret Muka Bantal Aktris Bollywood, Bukti Kecantikan Natural!
-
Adu 3 Gaya Rajat Tokas vs Ravi Bhatia 'Jodha Akbar' Pamer Bodi Kotak-Kotak
Terpopuler
-
Nasib Nadiem Makarim Ditentukan Hari Ini: Hakim Bacakan Putusan Sela Kasus Korupsi Chromebook Rp2,1 Triliun
-
Geger Penyelidikan Kriminal Jerome Powell oleh Trump, Kurs Dolar AS Langsung Ambruk!
-
Jadi Pusat Protein Nasional, Gorontalo Utara Siap Mulai Hilirisasi Industri Ayam Terintegrasi
-
Cegah Gudang Ambles, Bulog Audit Ketat Kapasitas Gudang Sewa untuk Stok Beras Nasional
-
Dedi Mulyadi Beri Peringatan Keras: Proyek Asal-asalan di Jabar Tidak Akan Dilunasi!
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!