Matamata.com - Shaheer Sheikh, mantan pacar Ayu Ting Ting, dipastikan membintangi serial Pavitra Rishta 2.0. Pengumuman ini bisa jadi sebuah kehormatan bagi Shaheer Sheikh karena peran sebelumnya dimainkan mendiang Sushant Singh Rajput.
"Shaheer Sheikh telah bergabung dengan Pavitra Rishta untuk memerankan tokoh Manav yang ikonik," ujar salah satu sumber dikutip dari PinkVilla, Rabu (16/6/2021).
Manav merupakan tokoh utama dalam serial Pavitra Rishta. Dia adalah mekanik mobil yang jatuh cinta kepada seorang perempuan, Archana Ankita.
Baca Juga:
Menuai Kontroversi, Shaheer Sheikh Nikahi Ruchikaa Kapoor demi Karier?
Pada debutnya, serial yang pertama kali tayang 2009 ini menampilkan Sushant Singh Rajput. Berkat tayangan itu pula, nama sang aktor melambung di kancah Bollywood.
Sayang pada 2011, Sushant Singh Rajput memutuskan hengkang dan berkiprah menjadi aktor film.
Inisiatif membuat sekuel itu dilakukan sang sutradara Ekta Kapoor dan bintang terdahulunya, Ankita Lokhande. Ini menjadi bentuk penghargaan terhadap 'warisan' Sushant Singh Rajput yang telah ditinggalkannya.
Baca Juga:
Mama Lita Bersedih Ditinggal Suami, Shaheer Sheikh Nikahi Ruchikaa Kapoor
Sejak Juli 2019, serial ini mulai mencari para pemain. Selain para bintang lamanya, Shaheer Sheikh terpilih menggantikan Sushant Singh Rajput melakoni Manav.
Keputusan pemilihan Shaheer Sheikh bukan tanpa sebab. Bintang India yang pernah berkiprah di Indonesia itu memiliki rapor baik di industri Bollywood.
Apalagi setelah perannya di serial Navya, serta saat melakoni Arjun di Mahabharata cukup diapresiasi. Selain itu, aktor 37 tahun tersebut juga meraih penghargaan atas perannya di acara Kuch Rang Pyar Ke Aise Bhi selama tiga musim.
Baca Juga:
Sederhana Banget, 3 Potret Pernikahan Mantan Ayu Ting Ting, Shaheer Sheikh
Selain Shaheer Sheikh dan Ankita yang terlibat, belum ada nama lagi yang diumumkan terlibat di Pavitra Rishta 2.0. Termasuk jadwal tayang acara yang disiarkan di platform streaming berbayar ini.
Sebagai pengingat, Sushant Singh Rajput meninggal dunia pada 14 Juni 2020. Ia tewas bunuh diri dengan cara menggantungkan tubuh di langit-langit kipas di kediamannya, Bandra, India.
Jenazah aktor 34 tahun itu sempat di otopsi di Rumah Sakit Cooper, Mumbai India sehari setelah kematiannya. Jasadnya kemudian dibawa keluarga ke Pawan Hans untuk dikremasi.
Berita Terkait
-
Mengungkap Sisi Lain Ayu Ting Ting yang Tak Banyak Diketahui Publik
-
Bukan dari Selebritis, Hard Gumay Bongkar Sosok Jodoh Ayu Ting Ting Ternyata...
-
Ungkit Nafkah usai Keponakan Lahir, Wendy Cagur Sindir Telak Ayu Ting Ting: Sama Keluarga Perhitungan!
-
2 Kali Gagal Nikah, Hard Gumay Minta Ayu Ting Ting Tidak Matre: Susah Cari Kaya Raffi
-
Ayu Ting Ting Dirujak Usai Sindir Sang Adik yang Baru Lahiran: Pantesan Dhana Mundur
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor