Senin, 23 Desember 2024
Nur Khotimah | MataMata.com Minggu, 03 Juli 2022 | 10:29 WIB
Loading ...
Failed to load data.

Matamata.com - Uut Permatasari melahirkan anak kedua yang berjenis kelamin laki-laki pada Jumat (1/7/2022). Kabar bahagia ini disampaikan langsung oleh Uut Permatasari lewat unggahan Instagram.

Dalam unggahannya, Uut Permatasari menunjukkan wajah anak keduanya dengan Tri Goffarudin Pulungan, sekaligus mengungkap nama sang buah hat yang ternyata penuh makna.

"Telah lahir putra kedua kami yang bernama Rafaizan Rakhan Athallah Pulungan," tulis pedangdut kelahiran 7 April 1982 tersebut.

Baca Juga:
Dewi Perssik Dituding Bongkar Aib Suami usai Digugat Cerai, Langsung Beri Reaksi Tegas

Perjalanan Uut Permatasari Melahirkan Anak Kedua. (Instagram/@uutpermatasari)

Makna nama anak kedua Uut Permatasari rupanya sangat indah, yakni pemimpin yang berderajat tinggi yang memiliki hati mulia anugerah dari Allah dan keturunan dari Pulungan.

Menurut unggahan Uut Permatasari, anak keduanya lahir pada 1 Juli 2022 pukul 09:00 WIB. Pelantun single Putri Panggung itu mendoakan yang terbaik untuk buah hatinya yang baru lahir.

Perjalanan Uut Permatasari Melahirkan Anak Kedua. (Instagram/@uutpermatasari)

"Terima kasih Ya Allah dan sujud syukur kami atas anugerah yang terindah ini. Semoga putra kami menjadi anak yang sholeh, berakhlakul karimah, berguna bagi agama, keluarga, serta masyarakat, bangsa dan negara. Aamiin yaa rabbal aalamiin," doa Uut untuk anaknya.

Baca Juga:
9 Momen Ulang Tahun ke-27 Ria Ricis, Dapat Kejutan Romantis dari Suami

Kelahiran anak kedua Uut Permatasari dibanjiri ucapan selamat dari rekan pedangdut lain dan netizen.

Simak ulasan lengkapnya dalam video di atas, ya!

Baca Juga:
Nyaris Jadi Korban Penipuan, Rizal Djibran Ungkap Modus Pelaku