Matamata.com - Di dalam drama Korea pasti kita sering nemuin karakter yang tokohnya anak konglomerat atau chaebol.
Mereka berpenampilan super borjuis dengan jas mahal dan mobil mewah khas pria kelas atas. Rumah mereka besar dan kekayaan mereka tak habis sampai tujuh turunan.
Tapi kamu tahu nggak, ternyata itu bukan cuma dalam drama lo. Dua aktor populer Korea ini contohnya.
Baca Juga:
Aktor India Rajat Tokas Akhirnya Akan Datang ke Indonesia
Mereka bukan sekadar berperan sebagai anak orang kaya saja, tapi aslinya mereka memang anak konglomerat.
Bukan karena profesi mereka sebagai aktor saja yang membuat mereka kaya, tapi aslinya mereka adalah pewaris harta kekayaan orang tua mereka yang terhormat.
Mau tahu siapa mereka?
Baca Juga:
7 Pesona Valentine Payen, Istri Bulenya Ario Bayu
1. Choi Si Won
Kalau kamu sering nonton drama-drama Choi Si Won, pasti kamu tahu kalau doi sering banget berperan sebagai orang kaya alias konglomerat.
Baca Juga:
Fix, Song Ji Hyo dan Park Shi Hoo Konfirmasi Main di Drama Baru
Terutama di drama terakhirnya yang berjudul, Revolutionary Love, bareng Kang So Ra dan Gong Myung, di situ Choi Si Won berperan sebagai anak chaebol.
Nah, siap-siap meleleh nih karena doi ternyata beneran anak orang kaya. Ayah Choi Si Won merupakan CEO Boryung Medicine, salah satu perusahaan farmasi terbesar di Korea. Ibunya sendiri adalah pemilik merek lingerie yang sangat terkenal.
Mau tahu yang lebih wow? Choi Si Won adalah anak pertama pewaris Hyundai Departemen Store (HDS) milik ayahnya. HDS adalah mall terbesar di Korea yang masing-masing mall-nya terdapat 6-7 lantai. Jumlahnya sendiri ada 11 mall di pusat kota Seoul.
Baca Juga:
Selain Stephanie Poetri, Gaya 5 Anak Artis Hadiri 'Prom Night'
Meski terlahir kaya, Choi Si Won tetap bekerja keras kok. Gak heran deh banyak banget yang ngefan sama visual grup idol K-pop Super Junior ini.
Gimana denganmu?
Kalau kamu nonton drama Park Hyung Sik yang berjudul High Society, The Heirs, atau Strong Woman Do Bong Soon, seperti itulah kira-kira gambaran keseharian Park Hyung Sik dalam kehidupan nyata.
Yup, aslinya doi memang anak miliuner. Idol aktor kelahiran tahun 1991 itu bisa dibilang tak perlu masuk ke dunia hiburan untuk menjadi makmur.
Ayah Park Hyung Sik merupakan seorang direktur dari perusahaan mobil terkenal di dunia bernama Mercedes Benz, yang gajinya kira-kira setara 1,6 miliar.
Kabarnya, Park Hyung Sik sudah memiliki akun tabungan dengan jumlah ratusan juta bahkan sebelum ia debut dan masih menjadi trainee.
Meski begitu, aktor tampan satu ini tetap bekerja keras untuk bisa mendapatkan posisinya yang sekarang lo.
Perfect idol banget ya? :)
Matamata.com/ Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Berita Terkait
-
8 Potret Park Hyung Sik di Doctor Slump, Transformasi Barunya Sebagai Dokter Bedah Plastik
-
Anak Pedagang Kelontong Ini Jadi Orang Terkaya Paling Tua di Indonesia, Usia Hampir 100 Tahun dan Harta Rp 71 Triliun
-
4 Fakta Ciliandra Fangiono, Orang Paling Kaya Termuda di Indonesia yang Ternyata Lulusan Inggris
-
Anak Konglomerat Ternyata Tak Lepas dari Tekanan, Nia Ramadhani Tahu Ini Setelah Menikah
-
Datangi Acara Premiere Film dengan Park Hyun Sik, V BTS Pakai Baju Rp 12 Juta: Kayak Bawa Motor
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan