Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
B.I iKON (soompi)

Matamata.com - iKONIC tengah bersedih. Setelah kepergian mendadak Kim Han Bin alias B.I iKON, YG Entertainment telah mengumumkan bahwa anggota grup yang tersisa akan melakukan tur Jepang mereka sesuai rencana.

Dilansir Soompi pada 13 Juni, agensi tersebut secara resmi membahas rencana grup untuk memulai tur Jepang, yang saat ini dijadwalkan akan dimulai pada bulan Juli. Seorang perwakilan YG Entertainment mengatakan kepada outlet media SPOTV News, "iKON akan mengadakan tur Jepang mereka seperti yang direncanakan dengan enam anggota."

Perwakilan agensi juga meminta maaf kepada penggemar Jepang iKON, menyatakan, "Kami benar-benar minta maaf karena membuat kecewa penggemar karena masalah B.I iKON. Keenam anggota iKON lainnya akan tetap melakukan tur Jepang yang dijadwalkan akan dimulai pada 27 Juli seperti yang direncanakan. "

Baca Juga:
Terseret Kasus Narkoba, Intip 5 Gaya Macho B.I iKON!

iKON saat ini dijadwalkan untuk melakukan perjalanan ke enam kota di Jepang dengan total 14 konser dari 27 Juli hingga 19 September.

iKON (Instagram/@withikonic)

Sebelumnya pada tanggal 12 Juni, B.I mengumumkan bahwa ia akan meninggalkan iKON dan YG Entertainment. Hal ini dipicu sebuah laporan oleh Dispatch bahwa ia diduga berusaha membeli obat-obatan terlarang tahun 2016.

Banyak penggemar sangat kecewa karena iKON terkenal sebagian besar karena talenta musik sang leader, B.I. Apalagi B.I mengatakan dalam pernyataannya bahwa dia tidak pernah benar-benar menggunakan narkoba tetapi dia ingin karena rasa sakit yang dia hadapi saat itu.

Baca Juga:
YG Entertainment Konfirmasi B.I Hengkang dari iKON

B.I iKON (soompi)

Banyak penggemar percaya dia tidak harus meninggalkan iKON. Untuk itu mereka telah memulai petisi di Change.org berjudul "Hanbin tidak harus meninggalkan iKON".

Petisi ini sudah memiliki lebih dari 450.000 tanda tangan dan tujuan yang diharapkan adalah 500.000. Penggemar masih harus menunggu dan melihat apakah B.I atau YG Entertainment mengakui keberadaan petisi ini.

Baca Juga:
Breaking News : B.I Umumkan Mundur dari iKON

Load More