Matamata.com - Penonton Drama Korea The World of the Married mulai malam ini dibatasi. Pemirsa yang bisa menyaksikannya adalah orang yang sudah memasuki usia dewasa.
Batasan ini berlaku mula Jumat (24/4/2020) nanti malam saat serial The World of the Married masuk ke episode 9.
"Mulai saat ini hingga episode 16, drama ini masuk kategori (usia) 19+," ujar kru serial tersebut dikutip dari Soompi.
Alasannya, karena dalam lanjutan kisahnya akan ada "pertempuran psikologis" antara mantan suami istri, Ji Sun Woo (Kim Ae Hee) dan Lee Tae Oh (Park Hae Joon).
"Banyak konflik yang terungkap dan dihadapkan dalam situasi tak terduga," kata para kru.
Sementara itu, Yeo Da Kyung (Han So Hee) yang awalnya selingkuhan Lee Tae Oh telah menjadi istri sahnya. Ia mengalami krisis kepercayaan pada sang suami dan diliputi rasa cemburu.
Di sisi lain, ada keinginan dalam diri Lee Tae Oh untuk kembali pada mantan istrinya, Ji Sun Woo.
Selain alasan cerita, para kru juga menerima masukan saran dari penonton. "Kami dengan rendah hati mendengarkan kekhawatiran yang muncul selama tayangan serial ini dan membahas proses produksi yang tersisa," jelasnya.
Lantas bagaimana kelanjutan kisah cinta segitiga Lee Tae Oh, Ji Sun Woo dan Yeo Da Kyung ini?
Saksikan serial ini di JTBC pukul 22.50 waktu setempat. Anda juga bisa menyaksikannya lewat layanan streaming di VIU. (Ferry Noviandi)
Tag
Berita Terkait
-
5 Drama Korea Tentang Perselingkuhan yang Ratingnya Tinggi, Ada yang Sampai 3 Season
-
10 Foto Pernikahan di Drama Korea, Lee Jong Suk dan Yoona Bikin Baper
-
6 Drama Lee Hak Joo, Aktor The World of the Married dan My Name Mau Nikah dengan Non-Selebriti
-
Han So Hee Terciduk Punya Tato Baru yang Tersembunyi: Aura Scorpionya Keluar
-
7 Fakta Serial Mendua, Tatjana Saphira Berperan Sebagai Seorang Pelakor
Terpopuler
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
Terkini
-
Ultah Anak Pertama Nikita Willy Dimeriahkan dengan Sunatan Massal: Berbagi Kebahagiaan Lewat Aksi Sosial
-
Lee Min Ho Pamer Gaya Santai Nikmati Pizza dan Ayam Goreng: Apa Itu Seblak?
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!