Yohanes Endra | MataMata.com
Chanyeol EXO (Instagram/@real_pcy)

Matamata.com - Chanyeol EXO mendadak jadi perbincangan hangat dan trending topic lantaran hari ini, Senin (29/3/2021) Chanyeol berangkat wajib militer. Para penggemar pun menggaungkan tagar #OurPrideChanyeol. Meski berangkat wajib militer, ternyata Chanyeol masih menyisakan karyanya yang akan segera dirilis.

Kabarnya, dia menjadi pemeran utama di Film yang bertajuk ‘The Box’ yang tayang pada 7 April 2021 mendatang.

Para Eko-L (sebutan untuk fans Exo), tentunya sudah tidak sabar ingin menonton film drama semi musikal yang dibintangi oleh Chanyeol. Sebelum menonton filmnya, yuk simak dulu profil Chanyeol Exo berikut ini.

Baca Juga:
Chanyeol EXO Berangkat Wamil, Fans Patah Hati!

Chanyeol EXO (Instagram/@real__pcy)

Profil Chanyeol EXO

Chanyeol atau yang memiliki nama lengkap Park Chanyeol lahir pada 27 November 1992 di Korea Selatan. Pria yang akrab dengan sapaan Yeollie atau Channie ini merupakan seorang aktor dan musisi. Sejak belia, ia sudah menyukai musik.

Sebelum populer seperti sekarang sebagai seorang aktor dan musisi, Chanyeol sudah populer di sekolahnya berkat paras tampan dan bakat musiknya.

Baca Juga:
Sinopsis Film The Box, Dibintangi Chanyeol EXO dan Tayang di Bioskop

Chanyeol EXO [Soompi]

Pernah Mengikuti Kontes Model

Chanyeol memulai debutnya sebagai aktor dan musisi di industri hiburan diawali dengan mengikuti kontes model yang bertajuk ‘Smart Model Contest’. Ia pun sukses menempati posisi runner up dalam ajang tersebut.

Tak selang berapa lama, SM Entertainment merekrut Chanyeol menjadi trainee. Setelah trainee empat tahun, Chanyeol pun akhirnya debut bersama Exo pada tahun 2012 silam.

Baca Juga:
Usai 4 Bulan Menghilang, Chanyeol EXO Umumkan Wamil Bulan Maret

Multitalenta

Chanyeol dikenal multitalenta. Bagaimana tidak, ia bukan hanya memiliki talenta dalam bidang tarik suara, tapi juga dalam dunia akting. Pada tahun 2008, Ia bahkan pernah membintangi film bertajuk High Kick.

Tahun 2015, Chanyeol kembali bermain film berjudul Exo Next Door bersama para member Exo lainnya. Berkat film tersebut, Chanyeol sukses mendapat sejumlah penghargaan, yakni Best New Actor serta Hallyu Star Award dalam 8th Korea Drama Awards.

Baca Juga:
Heboh! Chanyeol EXO Dituduh Selingkuhi Pacarnya Sampai 10 kali

Masih di tahun 2015, ia kembali bermain film bergenre romantis bertajuk Salut d'Amour. Dalam film tersebut, ia berperan sebagai pemeran pendukung.

Pernah Bermain Film Tiongkok

Diketahui, Chanyeol juga pernah berperan sebagai pemeran utama di film Tiongkok berjudul So I Married an Anti-Fan. Dalam film tersebut, ia beradu akting dengan Yuan Shanshan. Film ini pun terbilang sukses di pasaran.

Nah, itulah profil Chanyeol Exo, si ganteng dari Korea Selatan yang baru saja berangkat wajib militer. Bagi para Exo-L, jangan lupa saksikan film ‘The Box' yang dibintangi Chanyeol pada 7 April 2021 nanti ya. (Ulil Azmi)

Load More