Matamata.com - Agensi berbintang di Korea Selatan yang menaungi BIGBANG dan BLACKPINK, YG Entertainment resmi mulai membuka audisi bagi untuk boy group terbaru.
Selama ini YG Entertainment memang dikenal kerap melakukan pencarian idol baru untuk industri K-Pop yang akan mereka latih supaya dapat merambah menjadi idol kelas dunia.
Kini audisi yang telah diadakan untuk kesekian kalinya ini diberi julukan “2021 YG New Boy Group Audition at Home”.
Baca Juga:
Kardigan Jennie BLACKPINK Rp 64 Juta, Modelnya Dibilang Kayak Beli di Pasar
Mau tahu apa saja syarat Audisi Global YG Entertainment? Berikut ini adalah detail pendaftaran Audisi Global YG Entertainment yang perlu kamu tahu.
Jadwal Pendaftaran Audisi Global YG Entertainment
Melalui laman resmi YG Entertainment pada hari Senin 12 April lalu mereka mengumumkan bahwa proses audisi akan terdiri dari dua tahap, yaitu tahap pendaftaran pada 12 April hingga 23 Mei lalu akan dilanjutkan tahap audisi video mulai 19 April hingga 30 Mei dengan menggunakan Zoom.
Baca Juga:
Lirik Lagu Gone - Rose BLACKPINK, 8 Juta Penonton dalam Sehari
Calon boy group yang terpilih kemudian akan diumumkan pada 12 Juni mendatang dan dihubungi secara langsung oleh pihak YG Entertainment.
Syarat Pendaftaran Audisi Global YG Entertainment
Tidak ada persyaratan khusus bagi peserta audisi dari segi kewarganegaraan, artinya jika berminat pun Anda dapat mengikutinya.
Baca Juga:
Deretan Drama Jisoo BLACKPINK, dari 'The Producers' hingga 'Snowdrop'
Sementara itu untuk usia yang diperbolehkan untuk mendaftar adalah laki-laki kelahiran tahun 2002 hingga 2010 atau rentang usia 11 hingga 19 tahun.
Selain itu peserta pendaftaran juga tidak diperkenankan sedang terikat dengan agensi lain.
Tahap Audisi
Baca Juga:
Adu Gaya Jennie BLACKPINK dan Yeri Red Velvet Pemotretan Serba Hitam
Dalam tahapan pertama audisi, peserta cukup mengisi berkas lamaran yang telah tersedia dengan pilihan Bahasa yang tersedia yaitu Korea, Inggris, Jepang dan Cina.
Apabila berkas lamaran Anda lolos maka pihak YG Entertainment akan mengkonfirmasi melalui email. Di sini juga akan tertera tanggal serta waktu audisi melalui video yang harus mereka ikuti.
Audisi video akan dilakukan melalui zoom dan hasilnya akan diumumkan pada 12 Juni 2021.
Peserta yang lolos nantinya akan mendapat kesempatan bergabung menjadi calon boy group di bawah naungan YG Entertainment. Itu juga berarti bahwa mereka terpilih berada dalam agensi yang sama dengan boy group terkenal seperti iKON dan WINNER.
Diketahui, YG Entertainment terakhir kali berhasil mendebutkan boy group dengan nama Treasure pada Agustus 2020 lalu. Grup beranggotakan 12 orang ini merupakan jebolan dari ajang kompetisi Treasure Box di akhir tahun 2018.
Nah itu tadi informasi tentang Audisi Global YG Entertainment, tertarik mencoba peruntungan jadi idol Korea?
Kontributor: Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
-
T.O.P, Mantan Member BIGBANG Batal Lakukan Perjalanan ke Bulan
-
Penampakan Rumah Mewah Lisa BLACKPINK Seharga Rp63 Miliar di Beverly Hills, Amerika Serikat
-
Wow! Lisa BLACKPINK Beli Rumah Mewah di Beverly Hills AS, Seharga Rp64 Miliar
-
Keren! Angga Yunanda Punya Cerita di Balik Keakrabannya dengan Lisa BLACKPINK
-
Setelah Foto Bareng Lisa, Annga Yunanda Kenang Momen Nonton Konser BLACKPINK
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan