Matamata.com - Netflix sepertinya tidak akan kehabisan stok tayangan seru, termasuk drama Korea original. Setelah "Squid Game" dan "Hellbound", layanan streaming ini siap menghadirkan "The Silent Sea" yang dibintangi Gong Yoo dan Bae Doona.
Plot cerita "The Silent Sea" merupakan perluasan dari film pendek dengan judul yang sama oleh sutradara Choi Hang Yong, yang juga mengarahkan serial Netflix ini. Penulis naskahnya adalah Park Eun Gyo, sosok di balik film "Mother".
Aktor Jung Woo Sung memproduseri serial yang hanya memiliki 8 episode ini. Lantas seperti apa kisahnya? Biar kamu nggak makin penasaran, berikut sinopsis The Silent Sea yang segera tayang di Netflix.
Baca Juga:
Ditanya Rasa Sayang ke Vanessa Angel, Reaksi Doddy Sudrajat Bikin Kesal
Sinopsis The Silent Sea
Bergenre thriller horor sci-fi, plot cerita "The Silent Sea" berlatar tahun 2075. Penggurunan telah membuat Bumi kekurangan makanan dan air. Sebuah tim khusus ditugaskan untuk mengambil sampel misterius dari stasiun penelitian yang ditinggalkan. Masalahnya, stasiun tersebut berada di Bulan, yang disebut sebagai laut yang sunyi.
Karakter utama dalam serial ini adalah Yoon Jae, seorang tentara yang bertugas untuk badan antariksa. Ia dipilih untuk memimpin sebuah tim melakukan perjalanan ke Bulan. Misi mereka adalah untuk mengambil sampel misterius dari stasiun penelitian yang ditinggalkan.
Baca Juga:
Mayangsari Unggah Foto Selfie, Warna Lipstiknya Jadi Perbincangan
Pemain The Silent Sea
Jajaran pemain utama "The Silent Sea" adalah Gong Yoo, Bae Doona, dan Lee Joon. Serial ini juga dibintangi Kim Sun Young, Lee Moo Saeng, Lee Sung Wook, Choi Hee Jin dan Gong Jin Seo sebagai pemeran pendukung.
Gong Yoo akan berperan sebagai Han Yoon Jae, pemimpin tim yang menjalankan misi penting untuk mengambil sampel dari stasiun penelitian di Bulan. Ia selalu menempatkan keselamatan anggota timnya di atas segalanya dan tidak takut berkorban.
Baca Juga:
Baru Lahir, Anak Kedua Raffi Ahmad Langsung Viral
Bae Doona memerankan Dr. Song Ji Ahn, seorang ahli astrobiologi yang bergabung dengan tim. Ia membantu tim bekerja untuk menemukan rahasia di balik kecelakaan yang terjadi di stasiun penelitian yang terbengkalai di Bulan. Ia sering berselisih dengan Han Yoon Jae.
Lee Joon dipercaya memerankan seorang insinyur berbakat bernama Ryu Tae Seok. Ia adalah seorang pegawai elit Kementerian Pertahanan Nasional yang memutuskan untuk menjadi sukarelawan untuk misi berbahaya, karena sudah muak terus bekerja di dalam gedung.
Alasan Wajib Nonton The Silent Sea
Baca Juga:
Nagita Slavina Melahirkan Anak Kedua, Reaksi Rafathar Bikin Mewek
Genre sci-fi cukup jarang diangkat oleh drama Korea karena pemirsa biasanya lebih suka cerita manis dan romantis. Namun karena Netflix sejauh ini belum pernah mengecewakan pemirsa dengan original series-nya, "The Silent Sea" patut diantisipasi.
Dalam acara yang diadakan Netflix pada Februari 2021, Bae Doona merasa bahwa subjek drama ini sangat hebat. Ia terpikat oleh cerita dan menambahkan bahwa proyek ini memiliki dua kartu tersembunyi.
Menurut Bae Doona, proyek lain mungkin memiliki cerita tentang tim yang pergi ke luar angkasa karena kekurangan makanan dan air, tapi The Silent Sea memiliki sesuatu yang lebih dari itu. Lee Joon mengatakan bahwa ceritanya terasa lebih realistis.
Terlepas dari ceritanya yang menjanjikan, akting ketiga pemeran utama The Silent Sea sangat bisa dipercaya. Gong Yoo dan Bae Doona termasuk bintang papan atas dengan jam terbang yang tinggi. Lee Joon yang debut sebagai idol tidak pernah mengecewakan dalam urusan akting.
Dengan cerita yang kuat dan akting hebat para pemain, sepertinya kamu tidak punya alasan untuk tidak menonton "The Silent Sea". Tapi sabar dulu ya, karena 8 episode dari serial ini baru dirilis Netflix pada 24 Desember mendatang.
Berita Terkait
-
Sinopsis The Trunk, Drakor Netflix Baru Gong Yoo dan Seo Hyun Jin dari Sutradara Our Blues
-
Dituding Pukul Lee Dong Wook gara-gara Wanita, Gong Yoo Kasih Respon Santai
-
8 Potret Gong Yoo Liburan di Bali, Pamer Tubuh Berotot Saat Berenang
-
Liburan di Bali, Gemesnya Gong Yoo Joget Pamer Otot!
-
Sinopsis Tunnel, Upaya Penyelamatan Ha Jung Woo dari Terowongan Runtuh
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan