Matamata.com - Aktris cantik Kwak Sun Young yang aktingnya keren akan kembali menyapa penggemar di layar kaca lewat drama barunya. Inilah deretan pesona Kwak Sun Young di Behind Every Star, drakor barunya yang akan tayang pada 7 November 2022 mendatang.
Kwak Sun Young akan membintangi drama Behind Every Star di tvN bersama Lee Seo Jin, Seo Hyun Woo, dan Joo Hyun Young. Remake serial populer Prancis Call My Agent! ini juga menggaet bintang keren lainnya seperti Shim So Young, Kim Gook Hee, Kim Tae Oh, Hwang Se On, dan Choi Yeon Kyu.
Behind Every Star akan dipimpin oleh sutradara Baek Seung Ryong dari drama Pegasus Market, serta ditulis oleh Park So Young dan Lee Chan. Perjuangan keras para manajer artis akan diceritakan dengan cara realistis dan cerdas di drama ini.
Baca Juga:
'Serasa Ngelap Pakai Kulkas', Harga Sapu Tangan Mini Nagita Slavina Jadi Sorotan
Sebelum nonton drama yang juga akan tayang di Netflix ini, yuk kita intip dulu pesona Kwak Sun Young di Behind Every Star. Simak sama-sama potretnya yang cantik dan karakternya yang memikat seperti dilansir Soompi, Instagram resmi tvN dan lainnya. Cekidot bareng yuk!
1. Behind Every Star akan menunjukkan bagaimana suka dan duka dari para manajer profesional yang bekerja dengan bintang top Korea. Keempat manajer Method Entertainment yang bekerja keras untuk membuat bintang bersinar termasuk Lee Seo Jin, Kwak Sun Young, Seo Hyun Woo, dan Joo Hyun Young.
2. Deskripsi pekerjaan para manajer ini sangat luas karena mereka bertugas untuk menemukan dan melejitkan artis, membangun citra bintang mereka, dan bahkan berurusan dengan skandal. Kwak Sun Young sendiri berperan sebagai Cheon Jae In yang sudah jadi manajer selama 14 tahun.
Baca Juga:
Perkara Aurat, Postingan Terbaru Larissa Chou di Instagram Kena Tegur Netizen
3. Dalam 14 tahun pengalaman kerjanya, Cheon Jae In mulai bekerja dari manajer lapangan hingga sekarang menjadi pemimpin tim. Karismanya sebagai pemimpin tim manajer terpancar sempurna dalam potret satu ini saat dia sungguh-sungguh berusaha untuk mempromosikan bintangnya.
4. Cheon Jae In adalah sosok kompetitif dan gila kerja yang bangga dengan pekerjaannya. Dia cukup pemarah dan begitu punya tujuan, dia akan berusaha mencapainya tanpa berpikir panjang. Sikapnya yang spontan ini sering bentrok dengan direktur umum Method Entertainment yaitu Ma Tae Oh (Lee Seo Jin).
5. Sebagai direktur umum Method Entertainment, Ma Tae Oh sangat cepat dan teliti makanya dia dijuluki ahli strategi. Meski sering beda pendapat dengan Ma Tae Oh, Cheon Jae In tetaplah seorang profesional yang jago memperhatikan detail agar tidak ada yang salah di lokasi syuting.
Baca Juga:
Cinta Laura Akui Stres Kalau Belanja: Kalau Udah Cukup, Ngapain Beli Lagi?
6. Salah satu teman baik Cheon Jae In di tempat kerja adalah Kim Joong Don (Seo Hyun Woo). Kim Joong Don yang berhati lembut dan ogah merepotkan orang lain ini juga memegang posisi yang sama sebagai pemimpin tim manajer. Drama ini juga dibintangi oleh Joo Hyun Young sebagai manajer pemula So Hyun Joo.
7. Penggemar pastinya tak sabar melihat transformasi baru Kwak Sun Young sebagai pemimpin tim manajer setelah aktingnya yang tak terlupakan di drama Hospital Playlist 2 dan Inspector Koo tahun 2021 lalu. Aktris kelahiran tahun 1983 ini juga sudah dikonfirmasi membintangi drama Brain Cooperation tahun 2023.
8. "Empat manajer Method Entertainment bekerja keras demi para artis dan pekerjaan mereka ini akan menggerakkan hati semua orang. Kehidupan kerja para manajer yang realistis dan penuh warna akan tayang pada 7 November jadi tolong perhatiannya ya," kata tim produksi Behind Every Star dilansir Soompi.
Baca Juga:
Leslar Entertainment Resmi Bubar? Begini Klarifikasi Manajer Rizky Billar
Itu dia deretan pesona Kwak Sun Young di Behind Every Star sebagai pemimpin tim manajer yang cantik dan kompeten. Jangan lewatkan adu aktingnya dengan Lee Seo Jin, Seo Hyun Woo, dan Joo Hyun Young mulai 7 November 2022 mendatang di tvN atau kamu juga bisa nonton di Netflix. Don't miss it!
Berita Terkait
-
5 Drama Terbaru Seo Hyo Rim, Aktris Cantik The Red Sleeve yang Lagi Ulang Tahun ke-38
-
8 Pesona Kwak Sun Young di Brain Works, Transformasi Barunya setelah Behind Every Star
-
Sinopsis Brain Cooperation, Jung Yong Hwa Adu Akting dengan Cha Tae Hyun dan Kwak Sun Young
-
9 Potret Seo Hyun Woo di Behind Every Star, Jadi Pemimpin Tim Manajer yang Berhati Lembut
-
8 Potret Lee Seo Jin di Behind Every Star, Jadi Direktur yang Cerdas dan Profesional
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan