Matamata.com - Aktris Korea yang saat ini sedang membintangi drama Brain Works yaitu Ye Ji Won ulang tahun ke-50 menurut usia internasional pada hari ini, Rabu (1/2/2023). Drama terbaru Ye Ji Won di bawah ini mencuri perhatian, yuk kepoin!
Lahir pada 1 Februari 1973, Ye Ji Won adalah aktris Korea Selatan yang aktingnya kerap mengesankan pemirsa seperti di drama The Producers, Another Miss Oh, Should We Kiss First, Still 17, Love Affairs in the Afternoon, Never Twice, dan masih banyak lagi. Terkini dia membintangi Brain Works dan yang patut dinanti bulan ini adalah The Heavenly Idol.
Di momen pertambahan usianya ini, yuk kita intip sama-sama beberapa drama terbaru Ye Ji Won yang recommended buat ditonton. Simak sinopsis dan karakter unik yang diperankannya seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya. Mari kita intip sama-sama!
Baca Juga:
8 Pesona Ye Ji Won di Brain Works, Drama Barunya bareng Cha Tae Hyun dan Jung Yong Hwa
1. Dinner Mate (2020)
Dinner Mate adalah drama terbaru Ye Ji Won tahun 2020 lalu yang juga menggaet Song Seung Heon, Seo Ji Hye, Lee Ji Hoon, dan Son Naeun. Drama ini menyoroti kisah pria dan wanita yang mengalami patah hati dan akhirnya kembali menemukan cinta melalui makan malam bersama.
Song Seung Heon berperan sebagai psikiater cerdas dan psikolog makanan bernama Kim Hae Kyung, sementara Seo Ji Hye menjadi Woo Do Hee, PD untuk saluran web 2N BOX. Ye Ji Won memerankan Nam Ah Young, atasan Woo Do Hee di 2N BOX yang juga sahabatnya.
Baca Juga:
8 Pesona Kwak Sun Young di Brain Works, Transformasi Barunya setelah Behind Every Star
2. Do Do Sol Sol La La Sol (2020)
Do Do Sol Sol La La Sol merupakan drama terbaru Ye Ji Won tahun 2020 yang juga dibintangi oleh Go Ara, Lee Jae Wook, Kim Joo Heon, Lee Sun Jae, Shin Eun Soo, dan masih banyak lagi. Drama ini berkisah tentang seorang pianis energik bernama Goo La La (Go Ara).
Dia bertemu dengan pria tangguh dan misterius yaitu Sun Woo Joon (Lee Jae Wook) di akademi piano bernama La La Land yang terletak di sebuah desa kecil. Ye Ji Won berperan sebagai wanita eksentrik bernama Jin Sook Kyung, dan Shin Eun Soo memerankan putrinya bernama Jin Ha Young yang sangat menyukai Sun Woo Joon.
Baca Juga:
Dinyatakan Positif COVID-19, Begini Kondisi Aktris Senior Ye Ji Won
3. The King of Tears, Lee Bang Won (2021-2022)
The King of Tears, Lee Bang Won merupakan drama sageuk epik tradisional tentang peristiwa yang menyebabkan jatuhnya Dinasti Goryeo dan berdirinya Dinasti Joseon. Drama ini menggandeng para artis Korea terkenal termasuk Joo Sang Wook, Kim Young Chul, Park Jin Hee, dan Ye Ji Won.
Ye Ji Won memerankan Ratu Sindeok, ratu pertama Joseon. Dia bisa naik ke posisi ratu setelah pertemuan yang menentukan dengan Yi Seong Gye yang akhirnya menjadi Raja Taejo (Kim Young Chul). Ratu Sindeok terlibat konflik dengan Yi Bang Won (Joo Sang Wook) terkait garis suksesi.
4. Brain Works (2023)
Mulai tayang sejak 2 Januari 2023 lalu, drama Brain Cooperation atau Brain Works sampai saat ini masih tayang di KBS. Ini merupakan drama komedi misteri bertema sains otak tentang dua pria berbeda kepribadian yang harus bekerja sama untuk memecahkan kasus kejahatan terkait penyakit otak langka.
Drama ini mengaget Jung Yong Hwa sebagai ahli saraf terkenal bernama Shin Ha Ru yang memiliki "extraordinary brain", dan Cha Tae Hyun menjadi detektif baik hati Geum Myung Se dengan "altruistic brain". Kwak Sun Young adalah ahli hipnotis forensik Seol So Jung yang punya "anxious brain", sementara Ye Ji Won sebagai Kim Mo Ran, mantan istri Geum Myung Se yang memiliki "sexual brain".
5. The Heavenly Idol (2023)
Drama terbaru Ye Ji Won yang akan tayang pada 15 Februari 2023 mendatang adalah The Heavenly Idol. Diadaptasi dari webtoon populer dan web novel, The Heavenly Idol mengangkat kisah Pendeta Agung Rembrary (Kim Min Kyu) yang mendadak terbangun dalam tubuh seorang idola tak terkenal bernama Woo Yeon Woo dari grup Wild Animal.
Drama yang dipimpin oleh sutradara Park So Yeon dan penulis Lee Chun Geum ini juga dibintangi oleh Kim Min Kyu, Go Bo Gyeol, Lee Jang Woo, dan lainnya. Ye Ji Won akan memamerkan kemampuan aktingnya yang luar biasa sebagai Lim Sun Ja, kepala agensi Wild Animal. Sebagai wanita karier yang sukses, Lim Sun Ja tidak akan berhenti berjuang demi kesuksesan Wild Animal.
Itu dia beberapa drama terbaru Ye Ji Won, aktris Korea yang hari ini ulang tahun. Jangan lupa nonton drama barunya yang saat ini masih tayang yaitu Brain Works dan tunggu penayangan The Heavenly Idol pada 15 Februari nanti ya. Happy birthday, Ye Ji Won!
Berita Terkait
-
8 Pesona Ye Ji Won di The Heavenly Idol, Jadi CEO di Agensi Kim Min Kyu yang Kece Abis
-
Sinopsis The Heavenly Idol, Rom-Com Fantasi Anyar dari Kim Min Kyu dan Go Bo Gyeol
-
8 Pesona Ye Ji Won di Brain Works, Drama Barunya bareng Cha Tae Hyun dan Jung Yong Hwa
-
Dinyatakan Positif COVID-19, Begini Kondisi Aktris Senior Ye Ji Won
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan