Rendy Adrikni Sadikin | MataMata.com
Shandy Aulia dan tiga saudarinya.

Matamata.com - Hubungan boleh sedarah, tapi beberapa artis ini ternyata beda keyakinan dengan saudaranya. Seperti yang terjadi pada Shandy Aulia.

Ya, Shandy Aulia yang memeluk agama Kristen ternyata berbeda keyakinan dengan tiga kakaknya yang menganut agama Islam.

Kendati berbeda keyakinan, tak menghalangi atau membatasi hubungan Shandy Aulia dengan ketiga kakaknya tersebut.

Baca Juga:
Identitas Lucinta Luna Asli Terungkap, Ini Bukti-bukti Lainnya

Hal tersebut terlihat dalam foto yang diunggah oleh Shandy Aulia di akun jejaring sosial Instagram miliknya, @shandyaulia.

Dalam unggahan itu, tampak Shandy Aulia tengah melakukan sesi foto dengan ketiga saudarinya tersebut.

Baca Juga:
5 Pose Ariel Tatum yang Bikin Pria Maunya Merem

Di satu foto, terlihat Shandy Aulia dan ketiga kakaknya saling memeluk dengan erat.

Pelukan itu kian syahdu lantaran tulisan Shandy Aulia yang dijadikan sebagai caption foto.

"Sedarahpun begitu banyak perbedaan tidak mungkin bisa sama. Itulah kebesaran Tuhan dapat membuat begitu banyak perbedaan hingga kita setiap pribadi menjadi unik dan berharga di hadapan Tuhan," demikian cuplikan tulisan Shandy Aulia di unggahan itu.

Baca Juga:
Rilis Trailer, How to Train Your Dragon 3 Jadi Sekuel Terakhir

Dilanjutkan Shandy dengan caption, "I love you Ka Dian, Ka vivi, Ka Putri no metter how annoying sometime you are, which I do too probably."

So sweet kan?

Shandy Aulia bukan satu-satunya.

Baca Juga:
Bikin Cewek Gerah, Nih Pesona 3 Chris di Avengers Infinity War

Ada sejumlah pesohor yang memiliki hubungan sedarah, tapi berbeda keyakinan dengan saudara-saudaranya.

1. Bella Saphira

Sudah menjadi rahasia umum, artis peran kawakan Bella Saphira menjadi mualaf usai mengucapkan dua kalimat syahadat.

Bella Saphira memeluk agama Islam sebelum dinikahi oleh Agus Surya Bakti, yang hingga kini mengarungi bahtera rumah tangga bersamanya.

Dengan menjadi mualaf, tentunya membuat Bella Saphira memiliki perbedaan keyakinan dengan saudara dan keluarga besarnya.

2. Melly Goeslaw

Penyanyi dan pencipta lagu, Melly Goeslaw, ternyata memiliki perbedaan keyakinan dengan sang kakak kandungnya, Thomas Albert Goeslaw.

Kesedihan dan duka mendera Melly Goeslaw ketika Thomas Alber Goeslaw meninggal karena sakit yang dideritanya.

Duka diungkapkan Melly Goeslaw melalui sebuah unggahan di akun jejaring sosial Instagram miliknya.

"Thomas Albert Goeslaw, kita memang tak pernah satu atap, kita tak pernah satu iman, tapi kita satu darah," tulis Melly Goeslaw.

3. Desta

Presenter dan penyiar bernama asli Deddy Mahendra Desta itu lahir di tengah keluarga yang memiliki beragam keyakinan.

Bersama sang ibu, adik Desta memeluk agama Kristen, berbeda dengan dirinya yang menganut agama Islam.

4. Reza Rahadian

Reza Rahadian memiliki adik yang berbeda keyakinan bernama David Jonathan Matulessy. Sedangkan sang ibu juga menganut Kristen.

Meski berbeda, Reza Rahadian dan keluarganya menjunjung toleransi. Perbedaan tak menghalangi mereka hidup berdampingan.

Load More