Matamata.com - Netflix selalu mengeluarkan film-film yang ringan untuk dinikmati penonton yang mengarah ke generasi milenial. Menyajikan kisah cinta masa remaja yang pastinya membuat penonton terhibur.
Sebelumnya, Netflix merilis film To All the Boys I've Loved Before dengan cerita yang super kocak. Surat-surat cinta milik Lara Jean (Lana Condor) tiba-tiba terkirim pada yang tertuju.
Film To All the Boys I've Loved Before juga menghadirkan aktor yang sekarang sedang populer, Noah Centineo. Ia juga bermain dalam film terbaru Netflix, Sierra Burgess is a Loser.
Baca Juga:
Foto Pasha Ungu dan Istri Tidur di Pengungsian Diperdebatkan
Meski rilis pada 7 Sptember lalu, tapi film Sierra Burgess is a Loser wajib untuk ditonton. Kenapa? Berikut Matamata.com berikan alasan kenapa kamu harus nonton film ini.
1. Ceritanya sangat menghibur
Meski menghadirkan kisah cinta klasik dan familiar, tak ada salahnya nonton Sierra Burgess Is A Loser karena tak hanya menyajikan cerita romansa, tapi tentang persahabatan.
Baca Juga:
Kristine Froseth, Awalnya Musuh Lalu Jadi Sahabat Sierra Burgess
Berkisah tentang cinta remaja bernama Sierra Burgess yang terjebak dalam ketidakpercayaan dirinya. Ia merasa memiliki fisik yang tidak memenuhi standar kecantikan tradisional.
Sierra Burgess digambarkan memiliki tubuh berisi, tapi ia seorang yang cerdas dan memiliki pesona. Tiba-tiba ia dihubungi oleh kapten football lawan sekolahnya yang ternyata salah sasaran.
Akhirnya, ia meminta bantuan pada Veronica, kapten pemandu sorak yang selalu mengejek fisiknya. Veronica mau membantunya dengan kesepakatan, Sierra Burgess bersedia membantu memperbaiki nilai-nilainya.
Baca Juga:
Intip Rahasia Kecantikan Aishwarya Rai dan 4 Artis Bollywood
Dari situ kisah cinta dan persahabatan dimulai.
2. Penuh pesan moral
Dari kisah film Sierra Burgess is a Loser, kalian akan memetik banyak pesan moral. Bahwa cantik tak melulu soal fisik.
Kalian juga harus percaya diri dan bangga dengan apa yang kalian miliki. Dari film ini juga, kita diajarkan untuk menjadi diri kita sendiri.
Dengan begitu, kita tak perlu berpura-pura agar orang menyukai kita. Nggak akan nyaman kan jika hidup penuh kepura-puraan?
3. Dibintangi Shannon Purser
Shannon Purser telah populer di Amerika Serikat. Ia telah membintangi beberapa serial televisi.
Perempuan berusia 21 tahun ini membuktikan, bahwa bertubuh berisi juga cantik, asal percaya diri dan menerima. Satu lagi, jangan dengarkan apa kata orang tentang fisik kamu.
Salah satu serial televisi terkenal yang dibintangi Shannon Purser adalah Stranger Things (2016-2017). Di sana, ia berperan sebagai Barbara "Barb" Holland.
Saat ini juga masih bermain di serial televisi, berjudul Riverdale (2017-sekarang) sebagai Ethel Muggs.
4. Kristine Froseth sebagai pemandu sorak populer
Tak seperti perannya, Kristine Froseth belum begitu populer di dunia nyata. Sepak terjangnya di dunia entertain tak sebanyak Shannon Purser.
Perempuan asal Norwegia ini pernah membintangi serial televisi berjudul Junior (2016). Sementara untuk film berjudul Rebel in the Rye (2017).
Kristine Froseth baru saja ulang tahun, lho. Pada 21 September lalu, berusia 22 tahun.
5. Kehadiran Noah Centineo
Sukses dengan To All the Boys I've Loved Before, Noah Centineo makin banjir tawaran main film. Di film Sierra Burgess is a Loser ini, peran Noah Centineo juga tak beda jauh dengan film sebelumnya.
Berperan sebagai cowok populer tapi ternyata ia memiliki hati yang baik, tidak sombong dan menerima orang apa adanya. Karakter inilah yang membuatnya digilai kaum hawa.
Siapa yang nggak mau kalau dapat cowok ganteng, populer dan super baik hati kayak Noah Centioneo ini? Ya, lebih baik nonton Sierra Burgess is a Loser dulu aja.
Berita Terkait
-
Sinopsis House of Ninjas, Keluarga Ninja yang Ingin Hidup Normal
-
5 Film Korea Tayang di Netflix 2024, Ada My Name is Loh Kiwan dan Officer Black Belt
-
7 Drama Korea Tayang di Netflix 2024 Part 3, Gyeongseong Creature Season 2 Sampai Squid Game Season 2
-
5 Drama Korea Tayang di Netflix 2024 Part 2, Ada Sweet Home Season 3 dan Resident Playbook
-
Bakal Dirilis Tahun 2024, Ini 6 Film dan Series Indonesia Original Netflix
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?