Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Pernikahan Anisa Rahma dan Anandito Dwis. (YouTube/Anandito & Anisa)

Matamata.com - Lewat iringan lagu, suasana pernikahan bisa semakin berkesan romatis. Berikut daftar lagu barat romantis untuk inspirasi pernikahanmu nanti. Pastinya, deretan lagu ini bikin meleleh.

1. Nat King Cole - L-O-V-E

Kamu yang tidak terlalu suka lagu romantis yang mendayu-dayu, pasti suka dengan lagu dari Nat King Cole ini. L-O-V-E merupakan lagu beraliran jazz yang dirangkaikan kata per kata dalam lirik oleh Bert Kaempfert dan Milt Gabler. Lirik genit dan musik ceria, siapa yang tidak suka? Dijamin para tamu undangan langsung sing along saat mendengarnya.

Baca Juga:
Nge-DJ di Klub Malam, Aurel Hermansyah Ditemani Siapa Ya?

"L is for the way you look at me
O is for the only one I see
V is very, very extraordinary
E is even more than anyone that you can adore."

Love. (Unsplash)

2. Savage Garden - I Knew I Loved You

Bisa dibilang grup vokal Savage Garden selalu berhasil meluluhkan hati penikmat musiknya, terutama di single I Knew I Loved You ini. Di setiap penggalan liriknya lebih kepada merajuk kekasih dengan kiasan dan kalimat-kalimat indah yang membuat hati sang kekasih menggelora.

Baca Juga:
Kenalin Nih Tere Mariana, Pramugari Cantik Pesawat Jokowi

''A thousand angels dance around you
I am complete now that I found you
I knew I loved you before I met you
I think I dreamed you into life
I knew I loved you before I met you
I have been waiting all my life''

Duh, wanita mana yang tidak meleleh mendengarnya.

3. Shane Filan - Beautiful in White

Baca Juga:
Intip Yuk Koleksi Mobil Inul Daratista, Mewah Banget

Lagu ini juga cukup familiar di telinga semua orang karena dinyanyikan oleh salah satu anggota boyband terkenal dunia yaitu Shane Filan dari Westlife.

Penggalan demi penggalan lirik lagu tersebut, menceritakan bagaimana kagumnya sang pria melihat pasangan hidupnya yang sangat cantik mengenakan gaun berwarna putih. Dia juga menginginkan untuk bisa terus hidup bersama sampai anaknya yang menikah suatu saat nanti.

''So as long as I live I'll love you
Will have and hold you
You look so beautiful in white
And from now to my very last breath
This day I'll cherish
You look so beautiful in white
Tonight''

Ilustrasi pasangan menikah. (Unsplash)


4. Bryan Adams - Everything I Do (1991)

Lirik lagu Bryan Adams ini memaparkan sebuah hubungan yang patut diperjuangkan. Apapun akan dilakukan sang kekasih untuk pasangannya. Jadi, jangan berpikir lagi kalau kamu tidak patut diperjuangkan ya.

''Don't tell me it's not worth tryin' for
You can't tell me it's not worth dyin' for
You know it's true: Everything I do, I do it for you.''

FYI, Eveything I Do merupakan lagu dalam album keenam Bryan Adams, Waking Up the Neighbours rilisan 1991 dan sempat menjadi soundtrack film Robin Hood: Prince of Thieves.

5. Marvin Gaye - How Sweet It Is To Be Loved By You

Walau lagu ini cukup lawas, tapi musiknya masih enak didengar dan punya lirik yang super romantis serta penuh arti.

Menceritakan tentang seorang pria yang tidak bisa membayangkan hidup tanpa pasangannya dan mengungkapkan betapa bersyukurnya dia karena mencintai pasangannya tersebut.

''I close my eyes at night,
wondering where would i be without you in my life
everything i did was just a bore,
everywhere i went it seems i’d been there before
but you brightened up for me all of my days''

6. Brian McKnight Jr. feat. Niko McKnight - Marry Your Daughter (2012)

Di awal kemunculannya, Marry Your Daughter sukses meluluhkan hati siapa saja yang mendengarkannya, terutama perempuan.

Berbeda dengan lagu pada umumnya yang ditujukan pada sang kekasih, lagu ini justru ditujukan kepada ayah sang kekasih untuk meminta izin meminang putrinya menjadi pasangan hidup. Manis sekali!

''Can marry your daughter
And make her my wife
I want her to be the only girl that I love for the rest in my life
And give her the best of me 'til the day that I die.''

Itulah 6 lagu barat romantis yang bisa kamu jadikan inspirasi untuk mengiringi acara pernikahan. Kamu paling suka yang mana nih?

Artikel ini sudah dipublikasikan sebelumnya di DewiKu.com.

Load More