Matamata.com - Siapa yang tak kenal dengan Dea Imut? Aktris cantik yang mempunyai nama asli Claudia Annisa atau Dea Annisa ini sudah terjun ke industri hiburan sejak usia dua tahun. Lama tak muncul di layar kaca, ada yang penasaran dengan gaya Dea Imut sekarang?
Bukan menjadi rahasia lagi, jika embel-embel imut sangat melekat pada perempuan satu ini. Selain terjun ke dunia tarik suara, Dea Imut juga terjun ke dunia seni peran. Ia sudah berhasil membintangi berbagai judul sinetron dan film.
Tak hanya jenjang karirnya saja yang menarik untuk disimak, namun kisah cintanya juga. Dea Imut sudah menjalani hubungan asmara kurang lebih tiga tahun dengan bule asal Kolombia.
Dea Imut dan sang kekasih memang jarang terlihat menghabiskan waktu bersama karena mereka menjalani hubungan jarak jauh.
Tak masalah dengan LDR, Dea Imut dan kekasih sudah berpikir untuk membawa hubungan cintanya ini ke jenjang pernikahan. Namun, untuk saat ini, mereka berdua masih berkonsentrasi dengan jenjang karier dan pendidikan masing-masing.
Penasaran kan dengan gaya Dea Imut yang kini sudah dewasa. Yuk, intip gayanya di bawah ini!
1. Gaya kasual
Gaya kasual sporty ala Dea Imut, nih. Memakai kaus, celana jeans, dan sepasang sneakers putih, Dea menyempurnakan penampilannya dengan tas cross body backpack berwarna cerah.
2. Pakai dress
Manisnya Dea Imut pakai dress di atas lutut berwarna hijau army dengan akses kancing dan tali di bagian depan. Sepasang sepatu sling back yang dipakai juga berhasil menarik atensi.
3. Fashion untuk liburan
Waktu jalan-jalan keluar negeri, nih. Memakai topi dan turtle neck berwarna merah maroon, Dea Imut juga memakai mantel coklat muda.
4. Hangout ke mall
Outfit Dea Imut ketika hangout ke mall. Memakai atasan dan bawahan berwarna senada, ia memadupadankan dengan blazer bermotif garis-garis yang stylish abis.
5. Outfit santai ala Dea Imut
Salah satu Gaya Dea Imut yang bisa banget kamu contek, nih. Pakai jaket jeans dan kulot berwarna nude yang dilengkapi sepasang higheels berwarna senada. Simpel tapi tetap keren!
Gimana nih menurut kamu penampilan gaya Dea Imut sekarang? Walaupun masih imut tapi tetap stylish sesuai usianya, ya.
Artikel ini sudah dipublikasikan sebelumnya di DewiKu.com.
Berita Terkait
-
Memiliki Penampilan Gemuk dan Brewokan, Aliando Syarief Bantah jadi Dukun di Film 'Narik Sukmo'
-
Meski Pisah Rumah Dea Annisa Sedih Kini Tiada Lagi Sosok Ayah Kandung: Ngerasa Kurang Aja Waktunya
-
Ayah Dea Annisa Meninggal Dunia
-
Cantik Semua, Ini 7 Cewek yang Dikabarkan Dekat dengan Maxime Bouttier
-
Jendolan di Celana Teuku Ryan Disorot saat Foto Bareng Dea Annisa: Awas Ria Ricis Ditikung
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya