Matamata.com - Revalina S Temat menjadi salah satu aktris Indonesia yang sibuk membintangi sejumlah film lima tahun lalu. Namun kini hal itu berbanding terbalik, aktris 33 tahun itu jarang terlihat.
Apa sebabnya Revalina S Temat jarang membintangi film? Rupanya, kesibukan sebagai ibu rumah tangga dengan dua anak itu membuat istri Rendy Aditya Gunawan ini menepi dari dunia seni peran.
"Pengin (syuting) cuma gimana bagi waktunya aku nggak ngerti. Dulu waktu Rihga (anak pertama) kalau syuting aku bawa, dulu masih ASI. Nah kalau sekarang yang kecil dibawa, entar anak pertama sama siapa? Sementara aku pakai mbak (pengasuh) cuma satu buat berdua," kata Revalina S Temat, saat ditemui di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (9/8/2019).
Sampai saat ini tawaran untuk bermain sinetron maupun film selalu datang kepadanya. Namun semua itu ditolak Revalina S Temat demi mengurus dua putranya.
"Alhamdulilah tawaran tetap ada, cuma aku bilang, 'saya sekarang kondisinya anak satu mau nggak? Nanti kita sesuaikan segala macam'. Tapi dari akunya. Akunya yang belum bisa berbagi. Kalau aku nanti di lokasi anak pertama sama siapa kayak gitu-gitu," tutur bintang film Perempuan Berkalung Sorban ini.
Walau sibuk mengurus dua buah hatinya, Revalina S Temat mengaku menikmati menjadi seorang ibu. Bahkan ada tantangan berbeda saat menjadi seorang ibu, yang ilmunya tidak ada di sekolah.
"Sejauh ini aku masih enjoy banget ngurus anak-anak di rumah. Nggak syuting pun happy-nya pun alhamdulilah karena kesibukannya beda. Kalau di lokasi ngumpul sama kru dan itu sudah passion. Tapi jadi seorang ibu itu kan nggak ada sekolah dan nggak ada ilmunya datang dari mana. Itu lebih menantang lagi kan, gimana caranya mengurus anak-anak," tutur Revalina S Temat.
(Ismail)
Berita Terkait
-
11 Aktris Indonesia Pernah Akting Jadi Istri Presiden, Cantiknya Elegan
-
11 Aktris Indonesia Berani Perankan Lesbian, Ada yang Lakukan Ciuman Panas di Ranjang
-
Penuh Sejarah! 6 Artis Pakai Gaun Warisan Ibu saat Menikah, Terkini Mikha Tambayong
-
8 Potret Aktris Indonesia Pakai Seragam Tentara, Gagah tapi Tetap Cantik!
-
10 Aktor dan Aktris Indonesia Ulang Tahun Bulan April, Irish Bella dan Citra Kirana Punya Tanggal yang Sama
Terpopuler
-
Puan Maharani Tegaskan APBN 2026 Bukan Sekadar Angka: Fokus Lapangan Kerja dan Daya Beli
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Spesifikasi Kapal Induk Giuseppe Garibaldi yang Akan Diakuisisi TNI AL dari Italia
-
Menhan Sjafrie Kunjungi Pakistan, Bahas Kerja Sama Pendidikan Militer dan Forum JDCC
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan