Matamata.com - Andmesh Kamaleng menjadi penyanyi yang berhasil meraih penghargaan terbanyak di ajang Billboard Indonesia Music Awards (BIMA) 2020 yang digelar di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2020) malam.
Juara Rising Star Indonesia musim kedua itu meraih 3 penghargaan di ajang penghargaan musik hasil kolaborasi RCTI dengan Billboard Indonesia.
Andmesh mengaku bahagia meraih 3 penghargaan tersebut. Baginya hal tersebut dijadikan sebagai motivasi untuk membuat karya lebih baik lagi.
"Sangat bangga dan tetap ingatkan diri sendiri untuk jangan cepat puas dengan apa yang didapatkan hari ini. Terus ini juga menjadi motivasi untuk Andmesh untuk terus berkarya dari hati," kata Andmesh usai meraih penghargaan.
Di bawah Andmes ada Marion Jola dan grup band Noah. Masing-masing meraih 2 penghargaan. Sedangkan peraih Lifetime Achievement diserahkan kepada Didi Kempot.
Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar pemenang Billboard Indonesia Music Awards (BIMA) 2020 yang sudah dirangkum Suara.com:
1. Top 100 Song of the Year
Hanya Rindu - Andmesh
2. Top Collaboration Song of the Year
Tak Ingin Pisah Lagi - Marion Jola dan Rizky Febian
3. Top New Artist of the Year
Jangan - Marion Jola (feat Rayi Putra)
4. Top Streaming Song of the Year (audio)
Cinta Luar Biasa - Andmesh
5. Top Streaming Song of the Year (video)
Cinta Luar Biasa - Andmesh
6. Top Social Artist of the Year
Diamonds - Agnez Mo (feat French Montana)
7. Top Male Singer of the Year
Waktu yang Salah - Fiersa Besari (feat Tantri)
8. Top Female Singer of the Year
Berkawan dengan Rindu - Hanin Dhiya
9. Top Duo/Group/Band of the Year
Wanitaku - NOAH
10. Top Radio Airplay of the Year
Wanitaku - NOAH
11. Top Karaoke Song of the Year
Kangen - Dewa 19
12. Top Throwback Hits of the Year
Dan - Sheila on 7
13. Lifetime Achievement
Didi Kempot.
(Ismail)
Tag
Berita Terkait
-
VIDEO Detik-detik Andmesh Kamaleng Diajak Foto Iriana Jokowi: Humble Tidak Ada Jarak
-
7 Idol K-Pop Cover Lagu Indonesia, Video Performance Niat Banget!
-
5 Potret Rumah Andmesh Kamalaeng, Ruangan Studio Penuh Piala
-
Nyanyikan 'Hanya Rindu' di Prambanan Jazz 2020, Andmesh Ungkap Rindu Ibunya
-
Easy Listening! Chord Gitar Lagu Hanya Rindu Andmesh Kamaleng
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya