Matamata.com - Dewi Lestari mengungkapkan kekecewaannya soal beredar PDF ilegal yang ramai dibagikan di media sosial selama pandemi virus corona.
Melalui unggahannya di media sosial, ia awalnya berkisah mengenai dampai ekonomi dari pandemi tersebut.
Baca Juga:
Gaya Berjemur Ayu Ting Ting kayak Piknik, Netizen: Beneran Baca Buku?
''Gelombang besar berikut yang akan menerpa kita setelah pandemi adalah gelombang dampak ekonomi. Kita semua akan terimbas, tanpa kecuali. Termasuk penulis dan industri penerbitan,'' tulis Dewi Lestari.
Kemudian ia mengatakan bahwa sangat setuju dengan adanya donasi. Namun, membagikan file PDF buku ilegal menurutnya merupakan sebuah kejahatan yang merampas hak ekonomi seorang penulis.
''Saya setuju kita berdonasi dan banyak-banyak memberi pada saat seperti ini. Namun, berdonasi tidak sama dengan mengambil hak orang lain. Mengunggah PDF ilegal atas karya kami, menyebarkan tautannya, menyilakan orang lain mengunduhnya demi hiburan gratis untuk membunuh waktu, sama dengan merampas hak ekonomi kami,'' paparnya.
Baca Juga:
Sah! 4 Potret Bahagia Bunga Jelitha dan Syamsir Alam Pamer Buku Nikah
Ungkapan Dewi Lestari tersebut bukankan pendapat pribadi. Melainkan ungkapan hati semua penulis yang pendapatannya diperoleh dari royalti.
''Saya berbicara bukan atas nama diri sendiri saja, melainkan semua penulis yang beroleh pendapatan melalui royalti. Royalti adalah hajat hidup kami. Tidak semua dari kami kaya raya, tak semua juga miskin merana. Satu hal yang pasti: royalti adalah hak atas jerih payah kami menuliskan buku,'' terangnya.
Sebagai penulis, ia paham betul badai ekonomi yang kini tengah dirasakan oleh semua orang. Untuk itulah, novelis ternama itu mengimbau kepada semua orang untuk saling mendukung, bukan malah menikung.
Baca Juga:
Deddy Corbuzier Rilis Buku Buat Generasi Millennial
Dengan tegas, ia meminta kepada semua pihak untuk berhenti mengunggah dan mengunduh PDF buku bajakan.
''Saya, teman-teman penulis, penerbit buku, tengah bergulat mencari titik terang dari badai ekonomi besar yang tengah dan akan bergulung sebentar lagi. Kami juga ingin mencari cara terbaik untuk bisa terus berkarya dan memberikan pilihan-pilihan yang tak memberatkan kepada pembaca sekalian. Situasi ini berat buat kita semua. Untuk bisa mengatasinya, kita harus saling mendukung. Bukan saling merampas. Bukan saling menikung.
Setop unggah-unduh PDF bajakan.
Setop penyebaran tautannya,'' terangnya.
Berita Terkait
-
7 Potret Rumah Dewi Lestari Hasil Rancanga Ridwan Kamil, Usung Konsep Eco-Friendly
-
Dewi Lestari Nangis Kejer saat Urus Berkas usai Suami Meninggal
-
Urus Berkas usai Suami Meninggal, Dewi Lestari Nangis Kejer Dengar Ucapan Petugas Dukcapil
-
Alvin Faiz Diprotes Donatur, Fakta Kremasi Jasad Reza Gunawan Bikin Takjub
-
Dewi Lestari Ungkap Fakta saat Suaminya Dikremasi, Petugas Ruangan Sampai Tercengang dan Takjub
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?