Matamata.com - Membuat tato di bagian tubuh memang masih tabu bagi masyarakat Indonesia. Tapi banyak selebriti wanita yang tampil percaya diri dengan menunjukan tato di tubuhnya.
Para aktris ini terlihat beberapa kali pamer tato hingga panen komentar netizen. Ada pula yang dicibir karena dinilai tak pantas.
Siapa saja nih 5 aktris yang memiliki tato di tubuhnya? Simak di bawah ini yuk!
1. Wulan Guritno
Aktris yang kini masih terlihat awet muda ini pernah pamer tato dalam sebuah pemotretan. Dalam sebuah video, Wulan memperlihatkan behind the scene pemotretannya. Bahkan Wulan tak ragu membagikan foto yang mengekspos punggungnya saat tengah berlibur.
Tato di punggung ibu tiga anak ini menuai beragam komentar. Banyak yang menyebut Wulan terlihat semakin seksi, namun ada pula yang justru julid melihat tato di punggungnya.
2. Awkarin
Siapa yang tak kenal Awkarin? Selebgram fenomenal itu kerap memamerkan tato di tubuhnya. Awkarin memiliki sejumlah tato di tangan kanannya.
Tato tersebut terlihat jelas apabila wanita bernama lengkap Karin Novilda ini tak memakai lengan panjang. Karin bahkan memiliki beberapa tato lain di tubuhnya.
3. Sheila Marcia
Wanita yang kini tengah mengandung ini memang dikenal memiliki banyak tato di tubuhnya. Meski kerap dicibir netizen, namun Sheila terus saja memamerkan tato-tatonya itu.
Bahkan dalam maternity shot anak keempatnya belum lama ini, Sheila terlihat percaya diri memperlihatkan tato di tubuhnya. Meski demikian, keanggunan mantan istri Kiki Mirano ini tak berkurang.
Aktris yang tengah naik daun ini sedang sibuk melakukan pemotretan. Dalam sebuah foto yang diunggah oleh FD Photography, Amanda terlihat berpose mengenakan gaun kupu-kupu yang memperlihatkan tato kecil di bawah ketiaknya.
Tato tersebut terlihat bergambar pistol. Bukan pertama kali, Amanda memang kerap memamerkan tatonya saat pemotretan.
Belum lama ini, suami Nia Ramadhani membagikan potret kebersamaannya dengan sang istri dan anak-anaknya. Saat itu, Nia terlihat mengenakan tank top yang mengumbar bagian punggunya.
Netizen langsung salfok melihat tato di punggung wanita 31 tahun itu. Tato tersebut tampak mencolok saat Nia tengah menguncir rambutnya.
Berita Terkait
-
Bintangi Film 'Dusun Mayit', Amanda Manopo Punya Pengalaman Perdana Naik Gunung Arjuna
-
Mikhayla Beranjak Remaja, Nia Ramadhani Ungkap Pesan Menyentuh untuk Sang Putri di Ulang Tahun ke-13
-
Haico Van der Veken Raih 2 Nominasi di Ajang Indonesian Drama Series Awards (IDSA) 2025
-
Rayakan Usia 35 Tahun, Nia Ramadhani Pamer Kematangan dan Pesona yang Tak Luntur
-
Amanda Manopo Tegaskan Tak Terkait Gugatan Cerai Arya Saloka: Jangan Sangkutpautkan Nama Saya
Terpopuler
-
Dorong Ketahanan Pangan, BRIN Kembangkan Mi Sehat Bebas Gluten Berbasis Sorgum
-
Menteri PU Targetkan Warga Terdampak Bencana di Aceh Tak Lagi di Tenda Saat Ramadhan
-
KPK Telusuri Dugaan Jual Beli Jabatan Bupati Pati Sudewo di Tingkat yang Lebih Tinggi
-
Atasi Kurang Dokter, Presiden Prabowo Targetkan Bangun 10 Universitas Berstandar Inggris
-
Di Davos, China Janjikan Dukungan Penuh untuk Perdagangan Bebas Global
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya