Matamata.com - Ada kisah unik di balik lagu terbaru Shakira Jasmine yang bertajuk "Makan Ati". Lagu ini terinspirasi oleh Pandemi COVID-19, yang bukan hanya berdampak ke sektor perekonomian, tapi juga hubungan cinta. Sebab karena adanya physical distancing, buat hubungan pasangan kekasih juga berjarak.
Hal inilah yang dijadikan inspirasi bagi Shindu Limin menciptakan lagu cinta berlatar virus corona. Sepasang kekasih yang ingin bertemu, tapi tak bisa merealisasikan akhirnya kesal dan makan hati.
"Mau putus takut nyesel, dilanjutkan takut sengsara, merangkum itu semua jadinya makan ati," kata Sindhu Limin dalam konferensi pers virtual, Senin (7/12/2020).
Lagu bertajuk "Makan Ati!" itu diberikan kepada penyanyi muda Shakira Jasmine. Ia kemudian meminang grup band Eclat untuk kolaborasi.
"Yang bikin kami yakin, karena lagu itu kayak yang dibilang, sopan banget masuk telinga. Hook-nya dapet, liriknya, lagu yang sedih bisa disampaikan dengan musik yang baik," kata Louis, gitaris Eclat.
Bagi sang vokalis, Shakira Jasmine, lagu Makan Ati! memberikan kesan tersendiri.
Sebab liriknya yang terbilang menyampaikan perasaan sakit hati, justru dikemas dengan musik yang bisa menggoyangkan kepala dan kaki.
"Makan Ati! dengan (lirik) miris, tapi vibenya tetep groovy, enjoy buat joget. Kawin banget lah," kata Shakira Jasmine.
Lagu yang dibuat dengan waktu dua minggu ini berhasil menyita perhatian puluhan ribu viwers di YouTube.
Warganet yang menyaksikan video klip itu merasa terwakili dengan adanya lagu Makan Ati.
"Memang bikin nyesek banget sih lagunya. Makasih buat Shakira sama Eclat yang nyanyiinnya bisa langsung sampai ke hati," kata Riska Ayu.
"Ah keren banget lagunya, enak parah nyanyinya," imbuh Alvin Sagian.
Berita Terkait
-
Singgung Kedaulatan Selera, Ahmad Dhani Samakan Kpop dengan Wabah Covid-19
-
Akui Banyak Terpapar KPop, Shakira Jasmine Utarakan Keinginan Tembus Label Korea
-
10 Potret Ultah Momo Eks Geisha, Jauh dari Kata Mewah karena Positif Covid-19
-
5 Potret Ultah Desta Secara Virtual Gegara Lagi Isoman
-
Jungkook BTS Tulis Pesan untuk ARMY usai Dikonfirmasi Terpapar Covid-19: Aku Baik-Baik Saja!
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya