Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Artis punya bisnis minuman (Instagram/@royaljali)

Matamata.com - Sekarang ini dunia kuliner Indonesia tengah diramaikan dengan berbagai inovasi minuman kekinian yang unik dan fresh. Apalagi, minuman segar lebih banyak diminati oleh masyarakat dibandingkan makanan berat ataupun kue-kuean di negara tropis seperti Indonesia ini. Tak jarang, peluang ini pun dimanfaatkan para artis, seperti Ruben Onsu dan deretan artis punya bisnis minuman.

Bisnis minuman selama ini juga tergolong cukup menguntungkan. Hanya bermodalkan bahan dan kemasan cantik, ditambah inovasi dan kekreatifan, laba yang didapatkan akan jauh lebih banyak dibandingkan modalnya. Tak heran jika cukup banyak artis punya bisnis minuman. Intip yuk siapa saja artis punya bisnis minuman. 

1. Bensueger by Ruben Onsu

Baca Juga:
Baku Banget! Tata Bahasa Asisten Denny Cagur saat Kirim Pesan Bikin Ngakak

Artis punya bisnis minuman. [Instagram/bensueger]

Tak hanya dikenal dengan bisnis ayam gepreknya, Ruben Onsu kini juga mulai memproduksi minuman segar yang memiliki target pasar yang beragam, yakni Bensueger. Bensueger merupakan minuman es yang memiliki beragam varian rasa yang tentunya segar dan cocok diminum di siang hari.

Es mager, es es rujak, es klepon, es bola ubi ungu, es kastengel, es martabak, es melonkolis, dan masih banyak lagi adalah beberapa di antara varian rasa dengan nama-nama unik yang tersedia. Selain itu, Bensueger juga menyediakan es kopi-kopian, lho.

Harganya pun murah banget, lho. Satu cup Bensueger dibanderol dengan harga Rp 5 ribu hingga Rp 12 ribu. Tak heran jika produk minuman segar warna-warni dengan banyak pilihan rasa ini cukup sukses. Bahkan, outletnya juga tersebar di berbagai daerah seperti Tebet, Bintaro, Cirebon, Pamulang, Bogor, dan masih banyak lagi.

Baca Juga:
Denny Cagur Merasa Mirip Park Seo Joon: Bagai Pinang Dibelah Dua Puluh

2. Kokali by Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Artis punya bisnis minuman. [Instagram/kokali.id]

Artis yang juga punya bisnis minuman adalah pasangan tajir melintir Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Setelah sukses dengan bisnis-bisnis mereka lainnya, pasangan suami-istri yang sama-sama punya popularitas tinggi ini merambah ke bisnis minuman kekinian dengan nama Kokali.

Meskipun produk utamanya adalah minuman kopi dengan kualitas terbaik dan harga terjangkau, Kokali juga menyediakan menu lain seperti minuman buah-buahan, susu, boba series, zesty series, grass jelly series, dan masih banyak lagi, lho.

Baca Juga:
Denise Chariesta Ikut Kurban Sapi, Captionnya Bikin Denny Cagur Ngakak

Tak hanya menyediakan minuman dalam wadah cup seperti pada umumnya, Kokali juga menyediakan serbuk minuman siap saji dalam wadah toples, lho. Selain itu, tersedia juga minuman literan yang dikemas dalam botol-botol besar dengan harga yang sangat ramah kantong.

Meskipun baru ada dua outlet, yaitu di Kepala Gading dan Belleza, Kokali cukup bikin banyak orang penasaran karena harganya yang murah, mulai dari Rp 15 ribu saja.

3. Royal Jali by Denny Cagur

Baca Juga:
Sudah Divaksin, Denny Cagur Ungkap Masih Takut Terpapar Covid-19

Artis punya bisnis minuman (Instagram/@royaljali)

Tak ketinggalan dari sahabat-sahabatnya, Denny Cagur juga punya bisnis minuman kekinian dengan nama Royal Jali. Bisnis minuman ini menjual beraneka ragam minuman susu, teh, buah, dan boba yang segar, lho. Menunya juga cukup bervariasi, seperti thai tea, green team milk tea, taro team red velvet, coffee milo, ice lomonade, dan masih banyak lagi. Harganya bahkan cukup murah dibandingkan minuman kekinian lainnya, yaitu mulai Rp 13 ribuan.

Selain itu, kalian juga bisa menambahkan beragam varian topping sesuai selera kalian, lho. Ada boba, coffee jelly, rainbow jelly, cheese creme, dan royal creme brule dengan harga Rp 4 ribu saja. Royal Jali tersedia di tiga kota berbeda, yaitu di Depok, Palembang, dan Bukittinggi hingga saat ini. 

Itulah tiga artis punya bisnis minuman. Bisnis minuman ketiga artis tersebut cukup laris meski di tengah pandemu. Semoga tren minuman kekinian tidak cepat memudar seperti kue artis beberapa waktu lalu ya. Bagaimana menurutmu?

Kontributor: Wahyu Panca Handayani
Load More