Matamata.com - Ridwan Kamil penuh antusias menyambut bulan Ramadhan yang tiba di bulan April 2022. Gubernur Jawa Barat tersebut lantas memperlihatkan unggahan yang begitu unik dan menyita perhatian publik.
Lewat media sosial, admin yang mengelola akun Ridwan Kamil mengunggah poster bertuliskan "Marhaban Ya Ramadhan. Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1443 H".
Ucapan itu memang wajar adanya dan tak ada yang salah. Hanya saja, pria yang juga akrab disapa Kang Emil itu melengkapi poster dengan menyertakan potret Im Kamaludin, bocah yang viral dan dijuluki buronan internasional oleh para netizen.
Im Kamaludin berpose melipatkan tangannya di depan dada dengan pandangan mata yang begitu tajam ke arah kamera.
"Selamat pagi, atas ijin Kang Emil, Admin IGstory akun ini, menghaturkan selamat beribadah puasa, Marhaban Ya Ramadhan. Admin janji akan menggunakan jari ini dengan sebaik-baiknya. Mohon maaf lahir batin," bunyi keterangan yang ada di caption Instagram Ridwan Kamil, Sabtu (2/4/2022).
Diketahui, video Im Kamaludin yang mengacungkan jari tengah sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu. Saking viralnya, aktor Korea Siwon sampai membuat 'video duet' dengan Kamaludin.
Tak heran, unggahan yang dibuat mimin Ridwan Kamil itu langsung membuat netizen heboh. Bahkan ada netizen yang protes karena menilai gambar yang diunggah akun Ridwan Kamil kurang supan.
"Gambarnya harusnya yang lebih sopan dikit pak," komentar netizen.
Akun Ridwan Kamil pun memberikan balasan yang cukup menohok. "Ini sudah yang paling sopan mas."
Sementara itu, netizen lainnya merasa terhibur dengan kemunculan Im Kamaludin di Instagram Ridwan Kamil.
"Wkwkwkwkwk itu anak hits sekali," tulis netizen.
"Sudah tobat kau nak Alhamdulillah," imbuh yang lain.
"Selamat berpuasa Im Kamiludin," timpal netizen lainnya.
"Harus nya tangan nya begini (emotikon mengatupkan tangan)," ujar netizen.
Tag
Berita Terkait
-
Mediasi Gagal di PA Bandung! Sidang Cerai Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Masuk ke Pokok Perkara
-
Atalia Praratya Hadiri Sidang Cerai di PA Bandung, Kuasa Hukum Bantah Spekulasi Pihak Ketiga
-
Bantah Jadi Simpanan Ridwan Kamil! Aura Kasih Bongkar Rahasia Kekayaannya
-
KPK Dalami Informasi Aliran Dana Kasus Iklan Bank BJB dari RK ke Aura Kasih
-
Sidang Cerai Perdana AtaliaRidwan Kamil Digelar Tanpa Kehadiran Keduanya
Terpopuler
-
Megawati: Pilkada Lewat DPRD Khianati Reformasi dan Putusan MK!
-
Pecah Telur Sejak 2014! Margin Bulog Naik Jadi 7 Persen demi Beras Satu Harga
-
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, 35 Kampung Nelayan Modern Rampung Januari Ini!
-
Zulhas: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi 20 Persen Adalah Sejarah Baru bagi Petani
-
Kasus Korupsi Chromebook: Pihak Nadiem Makarim Bakal Seret Google ke Persidangan Tipikor
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan