Matamata.com - What to do With The Dead Kaiju merupakan film bergenre komedi asal Jepang yang mulai tayang di CGV 27 Juli 2022. Film arahan Satoshi Miki ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris kenamaan Jepang seperti Ryosuke Yamada, Gaku Hamada, dan Tao Tsuchiya.
Film yang berdurasi kurang dari 2 jam ini menceritakan tentang sosok monster bernama Kaiju yang meneror manusia. Setelah mendadak namun mati, nyatanya Kaiju tetap membuat para manusia repot lantaran bangkainya yang begitu besar.
Penasaran dengan kisah lengkapnya? Yuk, simak dulu sinopsis What To Do With The Dead Kaiju rangkuman Matamata.com berikut ini sebelum nonton di CGV.
Baca Juga:
Box Office Suara: Eksklusif Scene Film Tarzan Pensiun
Sinopsis What To Do With The Dead Kaiju
Sama seperti judulnya, film ini mengisahkan tentang bagaimana cara menangani bangkai Kaiju. Kaiju adalah monster yang meneror manusia habis-habisan dan menyebabkan berbagai kerusakan dimana-mana.
Banyak yang kehilangan tempat tinggal bahkan keluarga tercinta akibat serangan dari makhluk raksasa ini. Begitu besarnya dampak serangan yang disebabkan, hingga tak ada satupun yang pernah menyaksikan seperti apa tepatnya serangan Kaiju ini.
Baca Juga:
Shah Rukh Khan Sudah Mulai Syuting Film Baru di Spanyol, Netizen Antusias: Gak Sabar!
Hingga suatu saat, sang monster tiba-tiba mati dan menimbulkan masalah baru bahkan usai kematiannya. Bangkai Kaiju yang begitu besar pun lama kelamaan membusuk dan dapat meledak sewaktu-waktu.
Jika sampai meledak, tak dapat dibayangkan bagaimana kerusakan yang akan dialami kota. Dari situlah, Arata Obinata memimpin tim pasukan khusus ke area kritis.
Dibantu Yukino Amane, bagaimana cara keduanya menyingkirkan bangkai Kaiju? cari tahu jawabannya hanya di CGV.
Baca Juga:
5 Film Bollywood Tayang Bulan Agustus 2022, Ada Film Baru Alia Bhatt dan Kareena Kapoor
Pemeran What To Do With The Dead Kaiju
Menyuguhkan genre komedi romantis, What To Do With The Dead Kaiju dibintangi oleh Ryosuke Yamada yang berperan sebagai Arata Obinata. Untuk menyingkirkan Kaiju, Arata akan beradu akting dengan Tao Tsuchiya yang memerankan Yukino Amane. Ia merupakan partner berjuang sekaligus mantan tunangan Arata.
Selain kedua nama diatas, Gaku Hamada juga akan turut beraksi dalam film ini dan memerankan karakter Masahiko Ame. Sementara aktor Joe Odagiri akan berperan sebagai Ryo 'Blues' Aoshima.
Baca Juga:
Kisah Hidup Laura Anna Bakal Diangkat Jadi Film, Siap-siap Mewek!
Nama-nama seperti Toshiyuki Nishida, Hidekazu Mashima, Eric Fuse dan sederet artis pendukung lainnya juga ikut turut meramaikan film ini.
Fakta What To Do With The Dead Kaiju
Untuk mencari tahu lebih lengkap mengenai film What To Do With The Dead Kaiju, berikut adalah beberapa fakta filmnya.
Film yang mulai tayang di CGV 27 Juli 2022 ini sebenarnya telah dirilis sejak
4 Februari 2022 lalu di Jepang. Disutradarai Miki Satoshi, film ini merupakan karya terbarunya setelah film terakhirnya di tahun 2018 lalu.
Miki sendiri merupakan penulis sekaligus sutradara dari ' Louder! Can't Hear What You're Singing,'. Louder!
Bakal rilis akhir Juli mendatang di Indonesia, What To Do With The Dead Kaiju akan menyuguhkan serangkaian adegan beserta efek. Tentunya untuk urusan efek film seperti ini, Jepang sudah dikenal baik dalam hal animasi.
Biar ngga penasaran sama filmnya, langsung saja kunjungi CGV terdekat.
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?
-
Harapan Warga Gang Durian: Dukungan Astra dalam Budidaya Ikan Nila Berkelanjutan