Matamata.com - Intensitas hujan masih cukup tinggi di sejumlah daerah di Indonesia pada bulan Februari 2023. Oleh sebab itu, doa ketika hujan lebat masih cukup penting untuk dihafalkan dan dimengerti.
Berdasarkan website Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), sejumlah daerah seperti Bengkulu, Banjarmasin, Palangkaraya, Tarakan, Bandar Lampung, Kupang, Jayapura, Mamuju, dan Padang diperkirakan masih turun hujan baik ringan maupun sedang pada Jumat (10/2/2023).
Sedangkan pada Sabtu (11/2/2023), daerah yang diperkirakan akan dilanda hujan petir adalah Bengkulu, Yogyakarta, Bandung, Surabaya, Banjarmasin, dan Bandar Lampung. Untuk menghadapinya, yuk hafalkan doa ketika hujan lebat serta berbagai informasi menarik lainnya berikut ini.
Baca Juga:
5 Doa Menyambut Ramadhan Agar Amalan Mendapat Berkah
1. Pengantar
Hujan merupakan siklus alam yang memberikan manfaat bagi makhluk hidup. Namun dewasa ini, hujan bisa menjadi malapetaka dampak ketidakseimbangan alam yang timbul karena keserakahan manusia.
Umat Islam sendiri dianjurkan berdoa memohon perlindungan agar hujan yang turun memberikan manfaat, bukan marabahaya. Doa ketika hujan rupanya dibagi menjadi beberapa kategori berdasarkan kapan umat Islam memanjatkannya.
Baca Juga:
6 Doa untuk Kecantikan yang Bisa Diamalkan Setiap Hari Lengkap dengan Artinya
Selain itu, Imam Syafi'i telah meriwayatkan apabila hujan adalah waktunya seorang Hamba Allah memanjatkan doa karena tidak atau jarang ditolak. Karena itu, berdoa saat hujan sangat dianjurkan.
2. Doa Ketika Turun Hujan
Saat hujan turun, sebaiknya berdoa "Allahumma shayyiban nafi'an" yang artinya "Ya Allah, curahkanlah air hujan yang bermanfaat (HR Bukhar dari Aisyah RA)".
Baca Juga:
Lirik Lagu Hujan di Bulan Desember - Efek Rumah Kaca
3. Doa Ketika Hujan Lebat
Lantas ketika hujan turun sangat lebat, apabila takut akan bahaya yang ditimbulkan, maka sebaiknya berdoa:
"Allahumma hawalaina wala ‘alaina. Allahumma ‘alal akami wa adhirabi, wa buthunil auwdiyati, wamanabitisyajari."
Artinya: "Ya Allah turunkan hujan ini di sekitar kami, jangan di atas kami. Ya Allah curahkanlah hujan ini di atas bukit-bukit, di hutan-hutan lebat, di gunung-gunung kecil, di lembah-lembah, dan tempat-tempat tumbuhnya pepohonan (HR Bukhari Muslim)".
4. Doa Ketika Hujan Berhenti
Dan apabila hujan sudah berhenti, sebaiknya berdoa "Muthirnaa bifadhlillahi wa rahmatihi" yang artinya "Diturunkan kepada kami hujan berkat anugerah Allah dan rahmat-Nya (HR Bukhari)".
Nah itu dia doa ketika hujan lebat, serta doa sebelum dan sesudah hujan turun. Jangan lupa dihafalkan agar selalu berada dalam lindungan Allah SWT.
Berita Terkait
-
Ketika Siti Atikoh Hujan-hujanan Kampanye Ganjar-Mahfud: Kalau Bapak Berjuang, Saya Wajib Berjuang!
-
Pentingnya Etika, Cara Anies Baswedan Payungi Warga Sorong saat Hujan-hujanan jadi Sorotan
-
Asmara Luna Maya Diterawang Rara Si Pawang Hujan: Orang Indonesia Tapi Keturunan Luar Negeri
-
Putri Anne Perlihatkan Tato 'Hujan Sedih' di Lengan, Netizen Malah Salfok Wajahnya: Kaya Bayi Baru Lahir
-
Sudah Dikasih Tanda? Pernikahan Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda Ternyata Hujan Deras
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?