Matamata.com - Keberhasilan Putri Ariani dalam mendapatkan golden buzzer di ajang America's Got Talent (AGT) 2023 mendapat perhatian dari Presiden Joko Widodo.
Jokowi yang mendengar prestasi Putr yang viral itu pun ikut bangga. Presiden Jokowi mengaku ikut menonton aksi panggung Putri Ariani di ajang tersebut. Ia menonton lewat video tayangan ulangnya.
"Beberapa hari ini nama penyanyi Indonesia Putri Ariani menjadi pembicaraan dan pemberitaan oleh talentanya yang memukau dunia lewat penampilan di panggung America's Got Talent 2023. Saya pun turut bangga dan menikmati tayangan ulang penampilan Putri Ariani itu," kata Jokowi, dikutip dari akun Instagramnya @jokowi, Senin (12/6/2023).
Presiden Jokowi berharap Putri Ariani dapat menjadi inspirasi bagi semua orang dalam menggapai cita. Jokowi juga mengingatkan langkah penyanyi berusia 17 tahun itu masih panjang.
"Memang, ini barulah babak awal dari perjalanan panjang Putri Ariani ke depan. Apa yang diraih Putri Ariani saat ini semoga memberi inspirasi dan semangat kepada semua orang," ujar Presiden Jokowi.
Tak lupa, Presiden Jokowi memberi ucapan selamat ke Putri Ariani telah lolos dengan golden buzzer di AGT 2023. Ia juga berpesan agar Putri Ariani tetap membawa nama Indonesia di perjalanannya.
Baca Juga:
Lirik Lagu Loneliness - Putri Ariani
"Selamat kepada Putri Ariani. Terbanglah semakin tinggi, meraih cita-cita, dan tetap membawa nama Indonesia," sambungnya.
Diketahui, audisi Putri Ariani di America's Got Talent (AGT) viral di media sosial usai mendapatkan golden buzzer dari juri Simon Cowell. Video tersebut trending di berbagai media sosial dan mendapat pujian dari semua kalangan.
Baca Juga:
7 Perjalanan Karier Putri Ariani dari Audisi ke Audisi hingga Raih Golden Buzzer AGT
Berita Terkait
-
Dukung Pariwisata, Kaesang Pangarep Rekomendasikan Hanok Herison Pegiai, Jadi Calon Bupati Paniai
-
Momen Anies Baswedan Beri Perhatian untuk Putri Ariani ketika Belum Populer, Bikin Haru: Jangan Merasa Kita Kecil
-
Asyik Nyanyikan Lagu Celine Dion, Momen Rina Nose Duet Bareng Putri Ariani Bikin Salfok
-
Bawakan 3 Lagu, Putri Ariani Sukses Buka Konser Jonas Brothers di ICE BSD
-
Adu Kekayaan Titiek Soeharto Vs Iriana Jokowi, Siapa Paling Tajir?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Muda dan Bergerak: Pameran Moda-Modif Dipersembahkan di Galeri Rumah DAS
-
Next Generation Visinema: Michael Rainheart dan Febri Darmayanti, Wajah Baru Perfilman Indonesia Lewat 'Hutang Nyawa'
-
Cine-Concert Samsara: Sebuah Simfoni Cahaya dan Suara
-
Kenali Ciri-ciri Pasangan Red Flag Seperti Arya yang Diperankan Ibrahim Risyad, Jangan Sampai Terjebak dan Menyesal!
-
Identitas Sinema Asia Terjawab di JAFF 2024: Yohanna Sabet 5 Piala, Happyend Bawa Pulang Golden Hanoman