Matamata.com - Pratama Arhan adalah salah satu pemain belakang andalan Timnas Indonesia. Saat ini atlet kelahiran Blora ini sedang berkarier di Jepang setelah bergabung dengan klub Tokyo Verdy. Sayangnya sejak bergabung sampai sekarang, Arhan baru dimainkan sekali saja.
Selain karier bolanya, kehidupan pribadi Pratama Arhan juga tak luput dari sorotan. Apalagi diketahui jika Arhan sudah punya pacar dan bahkan kerap menuliskan komentar bucin di postingan Instagram kekasihnya, Marshella Aprilia.
Yuk, kenalan lebih dekat dengan sosok bek Timnas Indonesia yang rupanya suka bucin kalau pacaran, lewat ulasan profil dan agama Pratama Arhan berikut.
Baca Juga:
Singgung Kebenaran, Pratama Arhan Tanggapi Kabar Pindah Agama demi Pacar
1. Latar belakang Pratama Arhan
Pratama Arhan lahir dengan nama lengkap Pratama Arhan Alif Rifai di Blora, 21 Desember 2001. Arhan seorang muslim karena agama yang ia anut adalah Islam. Sekarang dirinya dikenal sebagai pemain sepak bola profesional Indonesia yang sedang berkarier sebagai bek penuh untuk klub Tokyo Verdy.
Bersama klubnya, Arhan bermain di Liga 2 Jepang, selain itu ia juga merupakan pemain andalan tim nasional Indonesia. Namanya mulai dikenal karena penampilan apiknya dengan lemparan ke dalam dan tendangan bebasnya yang kuat.
Baca Juga:
Biodata dan Agama Marshella Aprilia, Pacar Cantik Pemain Timnas Pratama Arhan
2. Perjalanan karier Pratama Arhan
Pratama Arhan menggeluti dunia sepak bola usai bergabung dengan SSB Putra Mustika sejak tahun 2012. Ia lalu pindah ke SSB Terang Bangsa pada tahun 2015 sampai 2018. Debutnya dimulai bersama klub PSIS Semarang dalam Piala Menpora 2021.
Arhan bermain selama 90 menit dari 4 pertandingan yang mengawali musim Liga 1 2021. Kerennya Arhan berhasil mencetak dua gol, dimana satu gol berasal dari tendangan bebas yang jadi salah satu gol terbaik dalam turnamen. Alhasil Arhan diganjar penghargaan Pemain Muda Terbaik dalam turnamen tersebut.
Baca Juga:
Zahra Musdalifah, Sosok Pesepakbola Putri yang Susul Pratama Arhan Merumput di Jepang
3. Karier Internasional
Pratama Arhan mendapat kesempatan berlatih selama 2 bulan di Kroasia dan tampil perdana untuk Timnas U-19 dalam laga persahabatan melawan Bulgaria pada (5/9/2020). Arhan menjadi kapten dan membawa timnya meraih hasil imbang.
Saat melawan Malaysia dalam Kejuaraan AFF 2020, Arhan mencetak gol pertamanya untuk Indonesia lewat tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti. Dalam semifinal kejuaraan yang sama, Arhan mencetak gol kedua saat berhadapan dengan Singapura yang dimenangkan dengan skor 4–2.
Terbaru Arhan sukses bikin bangga seluruh warga Indonesia dengan persembahan emas dalam SEA Games 2023. Kemenangan Arhan cs menjadi sejarah, mengingat sudah 32 tahun lamanya Indonesia baru bisa menyabet medali emas lagi.
4. Gabung klub Jepang
Performa Pratama Arhan dilirik klub Jepang, Tokyo Verdy yang kemudian memboyongnya dengan free transfer. Arhan pun merumput di liga 2 Jepang sejak tahun 2022. Sayangnya sejak bergabung dengan Tokyo Verdy, Arhan baru dimainkan satu kali. Selain itu muncul spekulasi jika Arhan diminati oleh tim Brazil hingga ada kemungkinan Tokyo Verdy akan melepasnya dengan nilai kontrak fantastis.
5. Kisah asmara
Atlet ganteng berusia 21 tahun ini diketahui sudah ada yang punya alias telah punya pacar. Sosok kekasihnya bernama Marshella Aprilia yang merupakan mahasiswa asal Semarang. Namun, Arhan yang beragama Islam diduga menjalin hubungan beda agama dengan kekasihnya.
Pasalnya Marshella Aprillia ramai diduga menganut agama Kristen. Meski begitu, pasangan yang sudah saling mengenal sejak SMA ini cuek. Bahkan Arhan sering menunjukkan kebucinannya pada pacarnya itu. Pemain bernomor punggung 38 itu sering menuliskan komentar manis dan bucin pada postingan Marshella di Instagram. Komentar yang paling sering ia tulis adalah 'Miss You' dengan emoji hati.
Itu dia profil dan agama Pratama Arhan yang ramai diperkirakan sedang menjalani hubungan asmara beda agama. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Azizah Salsha Pamer Lekuk Tubuh Pakai Baju Ketat, Arhan Dikasihani: Suami yang Menanggung Dosanya
-
Kecewa Timnas U-23 Ditekuk Irak, Momen Pratama Arhan Dirangkul Asisten Shin Tae-yong Disorot: Kayak Bocah Lagi Ngadu ke Bapaknya!
-
Gestur Azizah Salsha Lihat Arhan Terkapar di Lapangan usai Kalah dari Irak Disorot: Mana Tega
-
Arhan Bikin Gol Bunuh Diri, Netizen Ikut Resah Bakal Diambekin Istri: Gak Boleh Tidur di Kamar
-
Ramai Dicibir Gegara Gol Bunuh Diri, Ekspresi Pratama Arhan Peluk Istri Disorot: Tatapan Kosong, Mau Nangis!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY di 3 Kota Sukses Digelar, Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?