Baktora | MataMata.com
Gibran Rakabuming Raka.(Suara.com/Faqih)

Matamata.com - Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka diakui bukan ahli debat. Tak sedikit yang berspekulasi bahwa anak sulung Joko Widodo (Jokowi) ini belum percaya diri dengan lawan-lawannya di Pilpres 2024 mendatang.

Pada acara dial0g interaktif yang diselenggarakan oleh salah satu televisi nasional, Gibran Rakabuming Raka tak hadir. Dua cawapres nomor urut 1 dan 3, Muhaimin Iskandar dan Mahfud MD memenuhi undangan tersebut.

Direktur Juru Debat Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko mengakui bahwa Gibran bukan ahli debat. Tapi dalam undangan debat capres-cawapres yang digelar oleh KPU selama lima kali dimulai 12 Desember nanti, Gibran Rakabuming Raka dipastikan hadir.

"Mas Gibran memang bukan prfesional debater, sehingga beliau fokus pada apa yang disiapkan oleh KPU dan UU di dalam PKPU," kata Budiman dikutip, Jumat (8/12/2023).

Ia melanjutkan, bahwa Gibran cukup baru sebagai politisi muda yang menapaki kaki di Pemilu dengan usainya yang baru menginjak 36 tahun ini. Sehingga ia cukup menolak halus untuk tidak mendatangai kegiatan diskusi yang diselenggarakan di luar KPU.

"Mas Gibran ini kan seorang pembelajar, cukup rendah hati untuk tidak mendatangi semua forum-forum debat di luar KPU," kilah Budiman.

Budiman yang juga mantan aktivis 90-an tersebut mengatakan bahwa pemimpin di Indonesia tak perlu pandai berdebat, melainkan lincah dalam mengeksekusi sebuah solusi dalam satu masalah.

"Kita kan memilih pemimpin presidensial, bukan memilih perdana menteri yang memang perdana menteri dibutuhkan kemampuan debat yang tinggi. Jadi tidak diutamakan kemampuan debatnya.

Load More