Baktora | MataMata.com
Capres nomor urut 2, Prabowo dan nomor urut 3, Ganjar saat berkampanye. (kolase Instagram)

Tak banyak memang tim media yang mendokumentasikannya waktu itu. Kendati begitu, kunjungan dadakannya ke rumah warga tersebut justru dituding hanya konten belaka.

Calon Presiden RI Prabowo Subianto menyapa pendukungnya saat menghadiri deklarasi dukungan dari Gerakan Muslim Persatuan Indonesia Cinta Tanah Air (Gempita) di Grand Ballroom Sudirman, Bandung, Jawa Barat, Rabu (27/12/2023). [Dok.Antara]

 

Netizen membandingkan jumlah kampanye ke lingkungan warga antara Ganjar dan Prabowo. Secara kuantitas bisa dibilang Ganjar lebih mendominasi bahkan menyempatkan untuk tinggal di rumah warga setempat.

Sementara Prabowo Subianto, lebih mendekat ke masyarakat pada event besar dan mengundang relawan untuk dukungannya.

Gaya pendekatan antara Ganjar dan Prabowo memang bisa disebut berbeda. Hal itu juga mempengaruhi bagaimana pendukung akan memberikan hak suaranya.

Meski begitu, berbeda cara pendekatan memang kembali pada penilaian netizen dan masyarakat. Mengingat segmentasi pemilih di pesta demokrasi 2024 ini cukup terbagi sangat banyak. Sehingga hal itu merupakan strategi tim pemenangan dalam merangkul dan menjaga suara pendukung menjelang pemungutan suara 14 Februari 2024.

Load More