Matamata.com - Nama Via Vallen kini sedang meroket di dunia hiburan. Pedangdut asal Siodarjo Jawa Timur ini seolah memberi angin segar di tengah kancah musik tanah air karena dinilai mampu membawakan lagu dangdut dengan gaya kekinian khas anak muda zaman sekarang.
Di balik kesuksesan Via sebagai penyanyi dangdut, rupanya terselip kisah kegagalan yang cukup menggelitik.
Dalam sebuah kesempatan usai manggung bersama Kevin di Final Indonesia Idol pada Senin (23/4/2018) kemarin, Via membocorkan informasi jika dirinya pernah gagal saat akan ikut audisi Indonesian Idol. Tidak tanggung-tanggung, Via gagal dua kali dalam ajang pencarian bakat tersebut.
"Aku sebenarnya sudah pernah ikut audisi, dua kali malah. Yang pertama waktu mau ketemu juri, aku pas banget mau ujian (UN) karena dulu aku ikut pas kelas 3 SMA," ujarnya seperti yang dilansir dari Suara.com.
Via tumbuh besar di lingkungan yang kental dengan dangdut koplo ini mendapat dukungan penuh dari orangtuanya untuk membangun karier sebagai penyanyi dangdut.
Ayahnya adalah seorang pemain orkes dangdut koplo, hal ini yang membuat Via menyukai musik dangdut sejak kecil.
Berawal menyanyi dari panggung ke panggung, Via berkembang dengan cepat karena lagu-lagu yang dibawakannya terdengar tidak membosankan dan easy listening.
Kariernya melesat tajam berkat lagu berjudul ‘Sayang’ yang dibawakannya.
Penyanyi dangdut yang bernama lengkap Maulida Oktavia ini juga tidak menampik jika selama ia merintis karier dari bawah hingga sekarang, aksi saling ‘jegal’ kerap terjadi. Menurutnya, hal tersebut sudah menjadi hal yang biasa.
Dalam kesempatan yang sama, Via juga mengakui jika dirinya mendapat bayaran Rp20 ribu saat awal-awal manggung dari kampung ke kampung.
Kini, seiring dengan tingginya jam terbang, bayaran yang diterima Via pun bertambah, bahkan mencapai angka puluhan juta rupiah.
Via Valen/Instagram@viavallen
Pada tahun 2017 Via memenangkan penghargaan sebagai penyanyi dangdut solo wanita terpopuler dalam ajang Indonesian Dangdut Awards. Tidak tanggung-tanggung, Via berhasil mengalahkan Ayu Ting Ting dan Zaskia Gotik.
Dalam sebuah wawancaranya dengan awak media, Via mengatakan jika penghargaan tersebut bukanlah titik puncak kariernya, melainkan sebagai pintu pembuka jalan untuk berkarier.
Berikut video Via Vallen curhat gagal masuk audisi Indonesian Idol ketika usai manggung bersama Kevin di Final Indonesia Idol, Eco Ecovention Ancol, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Senin (23/4/2018).
Sumber: suara.com
Berita Terkait
-
Dikenal Harmonis, Kimberly Ryder Gugat Cerai Edward Akbar
-
Setelah 4 Tahun Berpacaran, Akhirnya Azriel Hermansyah Lamar Sarah Menzel
-
Sudah Yatim Piatu Sebelum Menikah, Hadiah Kejutan Sederhana di Ultah Suami Via Vallen Bikin Berkaca-kaca
-
Sedih Banget! Via Vallen Hamil Anak Pertama, Ayahnya Meninggal Dunia!
-
Duh, Epy Kusnandar Preman Pensiun Ditangkap Polisi Karena Narkoba
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar