Matamata.com - Kabar duka tengah menyelimuti keluarga artis dan presenter Ayu Dewi. Pasalnya ibu Ayu Dewi meninggal dunia pada Kamis (29/11/2018).
Ibu Ayu Dewi yang bernama Sekar Dewi itu meninggal pada Kamis pagi di Rumah Sakit Medistra, Gatot Subroto, Jakarta Selatan. Kabar duka tersebut dibenarkan oleh manager Ayu Dewi, Nanda Persada.
''Iya memang meninggal hari ini di RS Medistra. Jamnya tepatnya kurang tahu, sekitar dua jam yang lalu,'' kata Nanda Persada melalui sambungan telepon oleh Suara.com, Kamis (29/11/2018).
Baca Juga:
Ibunda Meninggal Dunia, Ayu Dewi Syok Berat
Diketahui ibu Ayu Dewi mengidap sakit cukup lama dan belakangan kondisinya menurun. Meski demikian, sang manajer tidak tahu persis jenis penyakit yang diderita oleh almarhumah.
''Sakit sudah lama, tapi sering rawat jalan, keluar masuk rumah sakit. Kayaknya penyakit dalam, bahasa medisnya kurang paham,'' sambungnya.
Ayu Dewi kabarnya sangat syok ditinggal pergi sang ibu. Pasalnya istri Regi Datau itu adalah anak satu-satunya dan terhitung sangat dekat dengan ibunya.
Baca Juga:
Mewah, 5 Potret Resepsi Kedua Deepika Padukone dan Ranveer Singh
Ayu sempat menuliskan instastory di mana dia berdoa pada Tuhan agar imannya mengalahkan rasa takutnya. Bahwa semoga ibunya diberi kekuatan.
Empat sahabat dekat Ayu Dewi pun memahami kesedihan Ayu. Luna Maya, Melaney Ricardo, Edric Tjandra dan Iwet Ramadhan mengungkapkan rasa kehilangan mereka terhadap kepergian almarhumah Sekar Dewi.
Berikut 4 postingan duka cita sahabat Ayu Dewi.
Baca Juga:
Selain Nella Kharisma, 3 Biduan Dangdut Ini Peduli Pendidikan
1. Luna Maya
Luna Maya sebelumnya sempat mengunggah instastory yang mengabarkan kepergian ibunda sahabatnya itu. Kemudian dia memposting lagi foto keluarga Ayu beserta ungkapan rasa duka cita.
''Inna lillahi wa innailaihi rojiuun, dear @mrsayudewi dan keluarga semoga selalu di berikan ketabahan Dan kekuatan untuk iklas, Doa Kita untuk ibu dan keluarga. Mohon Doakan sahabat saya. Dan Ibu bisa tenang dan Amal Ibadah beliau di terima di sisi NYA. Amin, '' tulis Luna Maya.
Baca Juga:
Meski Mesra, 5 Seleb Ini Jarang Unggah Foto Istri di Instagram
2. Melaney Ricardo
Melaney Ricardo juga mengunggah momen Ayu Dewi bersama ibunya di sebuah acara. Dia mendoakan Ayu sekeluarga diberikan kekuatan.
''Selamat jalan tante Sekar Dewi.. ibunda terKasih dari sahabat kami @mrsayudewi.
Doa kami mengiringi kepergianmu tante sayang!
Semoga Ayu,Pak Reggi n anak2 diberikan kekuatan yg Luar biasa oleh Tuhan,'' tulis Melaney Ricardo.
3. Edric Tjandra
Sebagai sahabat, Edric Tjandra juga mengungkapkan rasa belasungkawanya. Dia memanjatkan doa terbaik untuk almarhumah dan keluarga yang ditinggalkan.
''Selamat jalan ibu Sekar Dewi. Ibunda tercinta dari sahabat kami @mrsayudewi. Doa yang terbaik saya panjatkan buat mengiringi kepergianmu. Ibu yang selalu baik dan tersenyum menganggap kita anaknya sendiri. Semoga seluruh keluarga besar Ayu dan Regi diberi ketabahan dan kesabaran,'' tulis Edric Tjandra.
4. Iwet Ramadhan
Iwet Ramadhan juga mengekspresikan duka citanya untuk kepergian ibu Sekar Dewi. Dia berdoa semoga amal ibadah almarhumah diterima di sisi-Nya.
''Telah meninggal dunia pagi ini Ibu Sekar Dewi, ibunda dari Ayu Dewi di RS. Medistra Jakarta. Ibu Sekar Dewi meninggal dalam usia 68 tahun karena sakit. Mohon doanya agar amal ibadah Almarhumah dapat diterima di sisi-Nya, dimaafkan kesalahannya, dan dilapangkan kuburnya,'' tulis Iwet Ramadhan.
Semoga Ayu Dewi sekeluarga diberi kekuatan.
Berita Terkait
-
Darius Sinathrya Menyesal Tak Menyayangi Luna Maya: Harusnya Berpikir Bijak, Sehingga Tidak Perlu Ada Anak Setan
-
Menjadi Juri IMA Awards 2024, Vino G Bastian Merasa Terhormat: 5 Nominasi Aja Bangga, Apalagi 10
-
Luna Maya dan Maxime Bouttier Ternyata Dicomblangi Ibu-ibu 2 Anak, Siapa?
-
Terungkap! Nagita Slavina Ternyata Comblangi Luna Maya dan Maxime Bouttier
-
Luna Maya Sampai Nangis, Maxime Bouttier Sempat Menjauh Karena Tak Mau Diatur: Dia Nggak Sreg Sama Gue
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas