Madinah | MataMata.com
Via Vallen (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Via Vallen curhat panjang lebar terkait karya lagunya yang banyak dinyinyir orang. Selain membahas dirinya pernah dituding si Ratu Cover, si pelantun Sayang itu juga bercerita soal kritik pedas netizen mengenai lagu barunya.

"Nyanyiin lagu orang dihujat dibilang Ratu Cover (padahal cover itu sah-sah aja, dan yang suka di Indonesia nggak cuma aku, banyak). Nyanyiin lagu baru yang diciptain orang lain dibilang bukan lagunya sendiri (padahal penyanyi ya tugasnya nyanyi bukan bikinlagu, meskipun ada beberapa yang bisa bikin lagu sendiri juga, termasuk saya dengan lagu Jerit Atiku tahun lalu)," curhat Via Vallen.

Curhat Via Vallen soal Ratu Cover. [Instagram]

"Sekarang release lagu sendiri, diproduserin sendiri pun dihujat pula yang katanya plagiat ini lah, enakan ini lah itu lah (jadi bingung ini sing salah aku apa pikiran mereka yang hatinya udah kotor karena penuh dengan kebencian ya?), " lanjut Via Vallen.

Baca Juga:
Viral, Syahrini Dikacangin Marion Jola dan Via Vallen di Atas Panggung

Dalam tulisan selanjutnya, Via Vallen blak-blakan sebal dengan komentar warganet yang menurutnya sudah sangat kelewatan.

Via Vallen (Suara.com/Ismail)

"Aku nggak maksa kalian buat suka sama karyaku kok. Karyaku yang kata kalian nggak enak ini dengan cukup tidak usah didenger aja, kalaupun nggak sengaja denger terus gatel pengen ngomentarin mbok ya kritik yang membangun aja biar kau bisa berkarya lebih baik lagi. Jangan malah alasan kritik tapi isinya kayak orang dendam kesumat gitu. Alasannya ini negara demokrasi makanya bebas berpendapat. Iya bebas tapi mbok ya bahasanya sing enak. Wong aslinya haters ae kok pake berkedok netizen biar aman tah," sambungnya.

"Abis ini tulisan ini bakalan dikomentarin dibilang aku baperan lah, lebay lah, sensasi doanglah. Hahah, wes sak karepmu)," tutup Via Vallen.

Baca Juga:
4 Pesona Via Vallen di BraVo Music Awards 2019, Anggun Banget!

Load More