Linda Rahmadanti | MataMata.com
Afgan (Suara.com/Sumarni)

Matamata.com - Afgan kini tengah diterpa badai yang kurang mengenakkan. Pasalnya penyanyi bersuara merdu tersebut santer dikabarkan akan berhenti menyanyi.

Menampik kabar tersebut, Afgan akhirnya memberikan klarifikasinya.

Pelantun lagu 'Terimakasih Cinta' tersebut awalnya bercerita bahwa banyak fans yang menanyakan mengenai kabar dirinya akan berhenti dari industri musik.

Baca Juga:
Siap Debut di Amerika, Afgan: Harus Berani Mulai dari Nol Lagi!

"Halo semuanya, gue sebenarnya disini untuk klarifikasi sesuatu karena gue denger banyak hal, orang yang datengin gue dan bilang kayak lu udah mau berhenti nyanyi ya segala macem. Jadi kek mereka semua pada salah sangka atau salah ngerti," kata Afgan.

"Mungkin karena headline yang ada belakangan ini bilang bahwa gue mau pamit lah gue mau cabut dari Indonesia atau segala macem," imbuhnya.

Afgan membantah bahwa kabar tersebut tidaklah benar. Ia hanya akan vakum beberapa saat dari industri musik setelah menggelar konser.

Baca Juga:
Tak Diajak Kolaborasi dalam Konser, Afgan Sebut Rossa Tetap Excited

"Sebenernya maksud gue adalah gue akan konser hari ini. Konser kan bulan Agustus. Gue bulan September akan pergi dulu ke US. Gue ada satu projek disana mau gue selesaikan tapi nggak lama sih," ujar Afgan dalam Instagram Storiesnya.

Kendati demikian, selama masa vakum tersebut Afgan masih berkemungkinan akan mengisi acara off air.

Baca Juga:
Siap Gelar Konser Tunggal, Afgan Suguhkan Pertunjukkan yang Meriah

Lebih lanjut, Afgan menjelaskan alasan dirinya vakum. Hal ini karena dirinya ingin fokus kuliah terlebih dahulu.

Ia juga berjanji akan kembali meramaikan industri musik di tahun depan nanti.

"Dan gue bakal aktif, kuliah aktif lagi di industri mungkin tahun depan," pungkasnya.

Di akhir video Afgan menegaskan bahwa dirinya tidak punya niat untuk berhenti dari dunia musik. Bahkan Afgan sama sekali tidak terbayang untuk berhenti dari industri musik.

"Jadi sebenernya gue bukan mau cabut atau meninggalkan kalian semua. Gue tetep ngerasa kek ya passion gue di musik. Gue nggak negrti, gue nggak kebayang sih. Dan gue nggak akan tinggalin musik," tegas Afgan.

Load More