Festival Budaya AIESEC Universitas Pembangunan Nasional Yogyakarta (MataMata.com/Firna Larasanti)

Matamata.com - AIESEC Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta baru saja menggelar festival budaya antar negara di Lobby Hartono Mall Yogyakarta pada Sabtu (10/8).

Bertema Global Village Summer, acara ini diikuti kurang lebih 60 mahasiswa asing dari berbagai negara seperti Thailand, Vietnam, China, Spanyol, Egypt, Malaysia, Jepang, Taiwan dan masih banyak lagi.

Sebelumnya, para mahasiswa asing ini telah melakukan berbagai kegiatan seru selama enam minggu di Yogyakarta. Sebagai contoh ada peningkatan ekonomi,  lingkungan dan belajar budaya Yogyakarta.

Baca Juga:
Kampusnya Para Artis! 8 Seleb Korea Ini Kuliah di Universitas Sungkyunkwan

Puncak dalam kegiatan Global Village Summer, semua mahasiwa harus menampilkan performance sesuai dengan khas budaya negara masing-masing. Salah satu peserta bernama Chantalle Hany yang berasal dari Misr International University (Egypt) mengaku senang dapat mengikuti kegiatan ini.

Festival Budaya AIESEC Universitas Pembangunan Nasional Yogyakarta (MataMata.com/Firna Larasanti)

"Ini pertama kali saya datang ke Indonesia. Kemarin, di Indonesia saya dan teman-teman melakukan berbagai kegiatan seru ada yang bergerak di bidang usaha, kemudian lingkungan seperti pengolahan limbah dan belajar budaya," jelas Chantalle.

Tak sampai di situ, Chantelle juga mengaku bangga dengan keragaman budaya bangsa Indonesia yang menurutnya berbeda dengan negara lain.

Baca Juga:
Hebat! Anak Armand Maulana Diterima 4 Universitas di UK Sekaligus

"Saya suka orang-orang Indonesia sangatlah ramah. Selain itu, saya paling suka belajar gamelan," pungkas Chantelle Hany.

Mahasiswa asal Egypt yang mengikuti kegiatan AIESEC UPN Veteran Yogyakarta (MataMata.com/Firna)

Sesuai dengan tujuan AIESEC, organisasi internasional ini memang bertujuan agar para pemuda dapat membantu dan mengembangkan potensi kepemimpinan mereka. AIESEC sendiri merupakan organisasi pemuda terbesar yang tersebar lebih dari 126 negara dan memiliki kurang lebih 50.000 anggota.

Baca Juga:
Diterima 2 Universitas Terbaik Dunia, Maudy Ayunda Sudah Tentukan Pilihan

Load More