Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina rupanya sangat peduli dengan dunia anak-anak. Terinspirasi Rafathar, keduanya menggelar acara konser bertajuk "Mimpiku Jadi Nyata", dengan menggandeng sejumlah penyanyi anak-anak  Sabtu (24/8/2019) sore ini.

Tapi rupanya, bukan hanya dunia musik yang menjadi perhatian Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Boss RANS Music dan RANS Entertainment ini juga rupanya tengah membuat konsep untuk menggarap web series tentang anak-anak.

Baca Juga:
Terinspirasi Rafathar, Raffi Ahmad Gelar Konser Musik Anak-Anak

"Kami nggak cuma kemas di lagu aja, tapi akting dengan web series (juga). Zaman sekarang kan jualan musik gampang-gampang susah, nggak seperti kita dulu. Akhirnya kita ciptakan project ini seperti web series, konser dan tetep ada CD juga," kata Nagita Slavina bersama Raffi Ahmad, saat dijumpai di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Sabtu (24/8/2019).

Menurut Raffi Ahmad, pemilihan untuk membuat web series anak bukan tanpa alasan. Pasalnya, industri digital yang menjanjikan, yang membuat Raffi tertarik. Bukan tidak mungkin Raffi juga akan membuat film layar lebar tentang anak-anak. Seperti film Rafathar yang pernah ia bikin.

"(Kenapa web series) karena digitalnya itu, nggak menutup kemungkinan ada film dan lain-lain sih," timpal Raffi Ahmad.

Baca Juga:
Belum Genap Sebulan Resign, Merry Ungkap Akan Balik Lagi ke Raffi Ahmad?

Raffi Ahmad bersama penyanyi cilik menggelar konser Mimpiku Jadi Nyata di Teater IMAX Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah, Sabtu (24/8/2019). [Revi C Rantung/Suara.com]

Sebelumnya Raffi Ahmad dan Gigi mengutarakan kegelisahannya pada masa depan musik anak-anak. Yang mana kata Raffi, dunia musik anak dewasa ini semakin jarang.

"Jadi kami gemes banget acara anak-anak Indonesia bergerak lagi dari statistik data, rasa-rasanya kami bisa membuat gebrakan," tuturnya. (Revi Cofans Rantung)

Baca Juga:
Ada Benjolan di Pita Suara, Raffi Ahmad Jalani Terapi Setiap Hari

Load More