Matamata.com - Stefhanie Zamora Husen atau akrab disapa Steffi Zamora turut menyoroti aksi protes penolakan RKUHP dan UU KPK oleh mahasiswa.
Dia setuju dengan aksi itu dan memberikan dukungan kepada mahasiswa.
"Kan ini demi keadilan, karena aku setuju dengan adanya aksi mereka demo. Itu kan kalau menunjukkan kalau hukum di Indonesia udah nggak bener," kata Steffi Zamora di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2019).
Aksi protes mahasiswa itu membuat pemain film Danur 3 Sunyaruri ini melek hukum. Menurutnya aksi itu wajar dilakukan melihat adanya keanehan dalam RKUHP dan UU KPK.
"Bagus sih kan ada beberapa hal yang benar. Hukum di Indonesia makin aneh sih. Aku setuju sekarang dan mau membuka pikiran kalau demo itu ada benarnya," ungkap Steffi Zamora.
"Hukum kita ini makin kemana-mana makin nggak jelas sampe menyangkut ke kehidupan pribadi yang menurut aku seharusnya nggak usah ada," lanjutnya.
Senada dengan suara mahasiswa, Steffi juga mengutarakan penolakan terhadap pasal kontroversial mengenai aborsi dan penguguran kandungan bagi perempuan. Menurutnya pasal tersebut tidak adil bagi perempuan yang tertindas.
"Pasal yang kalau perempuan yang aborsi bisa dipidana apapun alasannya. Kan kasihan untuk yang amit-amit telah mengalami kejahatan kan. Itu hak masing-masing tubuh masing-masing," jelas Steffi Zamora.
Meski tak dapat terjun langsung ke lapangan, Steffi memberikan dukungan kepada seluruh mahasiswa yang menyuarakan aspirasinya terhadap penolakan pasal-pasal kontroversial.
"Sebenernya pengen sih hari ini ikut ke sana, cuman nggak berani. Buat kakak-kakak yang demo hari ini, hati-hati aja. Demo boleh asal jangan merusak," ucapnya. (Evi Ariska)
Berita Terkait
-
Berlaku Mulai Hari Ini, Simak Poin Penting KUHAP Baru dan Harapan DPR RI
-
Lebih dari 3 Juta Warga Portugal Turun ke Jalan Tolak Reformasi Ketenagakerjaan
-
Ratusan warga Kramatwatu Serang demo tolak truk ODOL melintas
-
Ratusan Warga Pati Desak Bupati Sudewo Mundur, Soroti Dugaan Korupsi dan Arogansi
-
Kementerian PU Tinjau dan Rencanakan Rekonstruksi Gedung DPRD Makassar
Terpopuler
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season