Matamata.com - Setelah resmi menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024, Krisdayanti blak-blakan mengenai kehidupannya. Menurutnya setelah resmi menjadi anggota DPR RI atribut keartisannya sudah tidak dipakainya lagi.
Tidak hanya itu, dengan tegas istri Raul Lemos ini mengaku tidak pernah mendapat perlakuan khusus karena latar belakangnya sebagai seorang penyanyi ternama di Tanah Air.
Baca Juga:
Krisdayanti Tetap Nyanyi di Akhir Pekan Meski Sudah Jadi Anggota Dewan
"Semua sama saja. Jadi, kalau saya sudah di parlemen harus dilepaskan itu penyanyinya. Artinya saya mewakili semua lapisan masyarakat," kata Krisdayanti, saat ditemui, di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (16/10/2019).
Kendati begitu, Krisdayanti bersyukur bisa terpilih mewakili rakyat. Pasalnya, ada cukup banyak artis yang juga ikut pencalonan tapi sayangnya gagal.
"Mungkin kalau pencaleg-an berbondong-bondong mungkin iya. Tapi, masyarakat yang memegang kendali, rakyat. Ini kan demokrasi," kata mantan istri Anang Hermansyah itu.
Baca Juga:
Wiranto Korban Penusukan, Krisdayanti: Pengamanan Sedikit Longgar!
Pelantun lagu Mencintaimu itu, bahkan menjamin dirinya berhasil menjadi Anggota karena dipilih oleh rakyat.
"Demokrasi tidak menjamin kebenaran tapi menjamin partisipasi. Partisipasi rakyat sendiri yang mendukung artis ini layak atau tidak duduk di parlemen. Saya sih bersyukur," sambungnya lagi. [Sumarni]
Baca Juga:
Riwayat Pendidikan Kosong di Website DPR, Ini Klarifikasi Krisdayanti
Berita Terkait
-
Mudik ke Batu, Raul Lemos Gendong Baby Azura Jadi Sorotan: Mirip Banget!
-
Kris Dayanti Tak Dikenali Cucu saat Tak Pakai Make Up: Kelihatan Lebih Muda
-
Ameena Dijemput Atta dan Aurel Naik Bajaj, Krisdayanti Komentar Kocak
-
Azriel Dihujat karena Beda Perlakuan ke KD dan Ashanty, Anang Hermansyah Pasang Badan
-
Azriel Hermansyah Klaim Ashanty Sumber Semangatnya: Ikut Nyesek padahal Aku Bukan KD
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas