![Zul Zivilia [Sumarni/Suara.com]](https://media.matamata.com/thumbs/2019/09/30/73377-zul-zivilia/745x489-img-73377-zul-zivilia.jpg)
Matamata.com - Sidang tuntutan perkara dugaan penyalahgunaan narkotika yang menjerat musisi Zul Zivilia kembali ditunda oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
"Kita kasih kesempatan ya. Kalian recordnya sudah berubah semua ini. Sudah banyak yang lari. Tapi sabar ya, kita tunda sampai minggu depan, tanggal 11. Kembali ke tahanan ya," kata Ketua Hakim, Tiares Sirait, mengetuk palu kepada 9 orang terdakwa di Pengadilan Negri Jakarta Utara, Senin (4/11/2019).
Baca Juga:
LIVE : Terancam Hukuman Mati, Zul Zivilia Jalani Sidang Tuntutan Ketiga
Ketua Hakim Tiares Sirait mengatakan, tertundanya sidang 9 orang terdakwa termasuk Zul Zivilia, lantaran tuntutan dari Kejaksaan Tinggi belum turun.
"Jadi saudara yang 9 orang, kan satu paket. Jadi dari saudara jaksa, sampai saat ini tuntutannya katanya belum turun dari Kejati, rencananya nggak ada putusan tanpa tuntutan," terangnya.
Dia pun sempat meminta kepada jaksa agar proses dipercepat. Lantaran sidang tuntutan sudah ditunda beberapa kali.
Baca Juga:
Sidang Ditunda Dua Kali, Istri Zul Zivilia: Berdoa, Siap Nggak Siap!
"Tolonglah, Jaksa. Mudah-mudahan cepat tercapai ya. Tapi tolonglah Bu Jaksa, sampaikan kepada Jaksanya jangan ditunda terus yang 9 orang ini," tuturnya.
Seperti diketahui sidang dengan agenda pembacaan tuntutan untuk ke-3 kalinya ditunda. Penundaan terjadi karena Jaksa Penuntut belum menyelesaikan berkas tuntutan untuk 9 terdakwa.
Zul Zivilia ditangkap di salah satu apartemen di kawasan Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara pada 28 Februari 2019 lalu. Dia ditangkap setelah kedapatan memiliki narkoba jenis sabu seberat 9,4 kilogram serta 24 ribu butir ekstasi. Atas perbuatannya, Zul Zivilia terancam hukuman mati. [Evi Ariska]
Baca Juga:
Raffi Ahmad Pamit dari Dunia Hiburan, Zul Zivilia Terancam Hukuman Mati
Berita Terkait
-
Ayah Chandrika Chika Akui Anaknya Salah Pergaulan: Nggak Ada yang Bener Temannya
-
Ditangkap Karena Penyalahgunaan Narkotika, Polisi Ungkap Hasil Tes Urine Selebgram Chandrika Chika
-
Rasa Kangen Jerry Aurum Terobati Pasca Menahun Tak Bertemu Anak, Ucap Terima Kasih untuk Denada
-
Ammar Zoni Divonis 7 Bulan Penjara atas Kasus Narkoba
-
Ammar Zoni Dituntut 1 Tahun Penjara, Irish Bella Beri Doa yang Terbaik
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Istana Bagi Asisten Rumah Tangga: Inul Daratista Buka Fakta Soal Fasilitas Mewah Kamar dan Gaji Fantastis 12 ART
-
Ariel Tatum dan Happy Salma Pancarkan Pesona di Osaka: Rasanya Seperti Hidup dalam Cerita Dongeng
-
Pesona Memikat Tata Cahyani di Usia 50 Tahun: Rahasia Awet Muda dan Kebahagiaan Sang Mantan Istri Tommy Soeharto
-
Nathalie Holscher Antusias Dukung Pariwisata Sidrap, Beri Masukan Tegas kepada Bupati Setelah Diminta Klarifikasi
-
Prilly Latuconsina Tumpahkan Kebahagiaan, Rencana Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Akhirnya Terungkap