Matamata.com - Celine Evangelista kini tengah menjadi buah bibir netizen. Hal ini bermula saat ia memberikan tanggapan mengenai banjir yang melanda Jakarta.
Dalam unggahannya, Celine Evangelista mempertanyakan pidato Anies Baswedan saat pemilihan Gubernur dulu.
''Gimana ini banjirnya?? Kok airnya nggak menyerap ke tanah? Gak masuk ke tanah seperti kata Bapak Gubernur waktu pidato pemilihan Gubernur dulu ya? Wah murtad nih banjir,'' tulis Celine Evangelista dalam unggahannya.
Lebih lanjut, istri Stefan William tersebut kemudian membanding banjir saat Ahok menjabat sebagai Gubernur.
Menurut Celine, banjir saat itu masih lebih baik karena air bisa surut setalah dua jam menggenangi wilayah Jakarta.
''Dulu lebih better ya menurut gue. Sebelum banjir mulai udah siaga duluan Pak Ahok. Begitu banjir dateng 2 jam kemudian langsung surut,'' paparnya.
Di akhir unggahannya, Celine Evangelista juga mengkritisi wilayah Jakarta yang saat Ahok menjabat tidak banjir, kini kembali terendam.
''Dan terutama di Kelapa Gading Pulomas nggak pernah banjir lagi waktu sama Ahok. Tapi sekarang hmm mulai banjir lagi guys!,'' terangnya.
Sontak saja kritikan Celine Evangelista ini menuai banyak nyinyiran dari netizen.
''Kita sbg masyarakat juga harus sadar! Climate change dan global warming udah satu bumi teramcam, dan jadi masalah global. Bukan cuma indonesia. Ga usah nunjuk orang, mulai dari disi sendiri mulai kurangi plastik, naik kendaraan umum dsb,'' @fairusfarhansanad.
''Sebelum baca ini di mata gw dia cantik paripurnahhh,'' @nadia_yuli16.
''Doain lah mba,drpd nyinyir...,'' @itha_muymuy.
''Mba daripada koar2 mending salurkan bantuan untuk korban banjir mba... Mau siapapun gubernurnya juga banjir kok... Musibah dari allah mah ga mandang siapa pemerintahannya..,'' @wulancantiqueshop2.
''Kalau banjir nya dtng bilang2 jga pemerintah udh siap siaga kali mba ini mah kan gak ada yg bisa prediksi gausah banding2in juga kalii,'' @ichaaa_dhya.
Namun, ada pula yang membela bahwa pernyataan Celine Evangelista tersebut bukan maksud untuk membandingkan.
''Mungkin mksd mba Celine cara penanggulangannya min,'' @gataugelapcuy.
''Mungkin dia kecewa sm penanganan banjir yang sekarang agak lambat..,'' @plusman_shop.
Berita Terkait
-
Celine Evangelista Merasa Dijebak di Film 'Penunggu Rumah Buto Ijo'
-
Masih Ada Wilayah Terisolasi, Mualem Perpanjang Tanggap Darurat Bencana Aceh 14 Hari Lagi
-
Mendikdasmen: 18 Sekolah di Aceh Masih Belajar di Tenda Pascabencana
-
Jembatan Darurat Kampung Owaq Aceh Tengah Dibangun, Akses Menuju Jamat Kembali Pulih
-
Presiden Prabowo Tinjau Pembangunan Hunian Danantara dan Pimpin Rapat Koordinasi di Aceh
Terpopuler
-
Menlu RI: Evakuasi WNI di Iran Belum Diputuskan, Situasi Terus Dipantau
-
Sebut Pilkada Langsung Berbiaya Mahal, Yusril Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD?
-
John Herdman Dorong Rizky Ridho Segera 'Naik Level' ke Luar Negeri
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
-
Menkum Minta Advokat Kedepankan Kode Etik dalam Implementasi KUHP dan KUHAP Baru
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season