Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Pandji Pragiwaksono. (Youtube/PandjiPragiwaksono)

Matamata.com - Lewat akun YouTube-nya yang tayang pada 28 Februari 2020, komika Pandji Pragiwaksono bicara soal Ahok. Dia memprediksi pemilik nama asli Basuki Tjahaja Purnama bakal maju sebagai calon presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Saat disinggung mengenai konten yang bertajuk 'Mungkinkah BTP Jadi Presiden' itu, Pandji Pragiwaksono mengaku berani mengungkap hal tersebut setelah membaca buku 'Panggil Saya BTP'. Diketahui, itu merupakan buku yang menceritakan kisah Ahok selama di penjara

Baca Juga:
Ingin Jadi Komikus, Pandji Pragiwaksono Pernah Bikin Komik saat SD

"Itu gara-gara buku awalnya, Panggil Saya BTP karena awalnya orang PSI (Partai Solidaritas Indonesia) nggak mau manggil BTP, maunya manggil Ahok," ungkap Pandji Pragiwaksono saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (5/3/2020).

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memberikan penjelasan tentang buku barunya di Gedung Tempo, Palmerah, Jakarta, Senin (17/2). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

"Wah ini ketidakharmonisan mereka (PSI dan Ahok) yang tadinya tidak diketahui publik jadi kebuka," sambungnya lagi.

Konflik ini yang memicu rasa penasaran Pandji ragiwaksono semakin kuat hingga dia mau menamatkan buku tersebut. 

Baca Juga:
Candaan Coki Pardede soal Banjir Bikin Geram, Pandji: Salah Panggung!

"Saya merasa BTP nih lagi rebranding, kalau ditanya kenapa? Tujuannya untuk sesuatu yang lebih strategis," jelas Pandji Pragiwaksono.

Tapi sekali lagi, Pandji Pragiwaksono menegaskan bahwa itu semua adalah hasil analisanya saja. Dia tidak menutup kemungkinan kalau prediksinya itu bisa saja salah.

"Tapi ini prediksi saya, ya sudah saya bahas saja," tutup Pandji Pragiwaksono. [Ismail]

Baca Juga:
Penyerang Novel Baswedan Ditangkap, Ini Reaksi Pandji Pragiwaksono

Load More