Tinwarotul Fatonah Yuliani | MataMata.com
Kiwil (Instagram/@meggykiwil)

Matamata.com - Pasangan selebriti Kiwil dan Meggy Wulandari selama menikah sudah dikaruniai tiga orang buah hati. 

Seperti diketahui, mereka menikah pada 2003. Kemudian sempat bercerai di 23 Februari 2011 sebelum akhirnya rujuk lagi di 24 November 2013. Baru kemudian pada 2020 ini Meggy kembali menggugat cerai suaminya.

Jika cerai dari Meggy Wulandari, Kiwil sudah sepakat akan memberi nafkah untuk ketiga anak mereka. Setiap anak akan diberi nafkah sebesar Rp 5 juta setiap bulannya.

Baca Juga:
Turuti Kemauan Meggy Wulandari Ingin Cepat Cerai, Kiwil Absen Sidang

"Kan kata bapak (Kiwil) per anak Rp 5 juta. Ya sudah realisasikan saja," kata Meggy Wulandari, usai menjalani sidang cerai perdana di Pengadilan Agama Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (23/3/2020).

Meggy Wulandari mengatakan, kesepakatan tersebut ia bicarakan dengan Kiwil dalam suasana yang santai. Mereka bahkan tertawa dan sama-sama menerima garis akhir rumah tangganya.

Baca Juga:
Jelang Mediasi Perceraian, Kenang 5 Potret Mesra Meggy Wulandari dan Kiwil

"Itu juga ngomonginnya sembari ketawa-ketawa. Ada videonya, tapi sayangnya terhapus. Perbulan itu nafkahnya," ucap Meggy Wulandari.

Kiwil bersama dua istrinya, Meggy Wulandari dan Rochimah. (Instagram)

Seperti diketahui, hari ini merupakan sidang perdana perceraian Meggy Wulandari dan Kiwil di Pengadilan Agama Cibinong. Dalam sidang yang beragendakan mediasi itu, Kiwil tak hadir.

Rencananya, Kiwil memang memutuskan untuk tak akan hadir selama perkara sidang bergulir. Hal itu semata untuk mengabulkan permohonan istri keduanya agar cepat bercerai.

Baca Juga:
Gugat Cerai Kiwil, Meggy Wulandari: Lebih Baik Saya Mundur

Load More