Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Raffi Ahmad, Rafathar dan Nagita Slavina (Instagram/@raffinagita1717)

Matamata.com - Gara-gara pandemi virus corona yang tengah mewabah di Indonesia, bisnis Raffi Ahmad terkena dampaknya. Uang sebesar Rp 5 milliar yang dikeluarkan Rans Carnival mandek tidak bisa diputar. 

Suami Nagita Slavina ini pun harus memutar otak agar tidak merumahkan karyawannya yang mencapai puluhan orang itu.

Baca Juga:
Imbas Corona, Raffi Ahmad dan Nagita Kuras Tabungan untuk Bayar Pegawai

"Yang krusial itu Rans Carnival gue sudah bikin mainan dan lain-lain dicutin, itu lumayan bikin gue menohok, itu gede Rp 5 milliar itu bikin gue mulai freeze," kata Raffi Ahmad di channel YouTube Dunia Manji, Sabtu (11/4/2020).

Raffi Ahmad pun putar otak untuk menemukan solusinya. Dia akhirnya menarik karyawan Rans Carnival bergabung ke dalam Rans Entertainment yang menjadi benteng pertahanannya.

Artis Raffi Ahmad. (sumber Twitter@RaffiAhmadAffi)

"Tapi gue tarikin mereka yang masih mau gue tarikin ke Rans entertainment," ucapnya.

Baca Juga:
Diledek Luna Maya Penyanyi Abal-abal, Raffi Ahmad: Cuma Gue Yang Laku!

Raffi Ahmad mencoba terus untuk mempertahannya karyawan yang menggantungkan hidup dengannya di tengah pandemi corona ini. Namun dalam satu kasus, dia terpaksa harus merumahkan salah satu karyawannya.

"Gue coba tahan mereka, tapi ada juga kayak contoh misalnya 'Gue ke kantor aja nggak bisa nih bos, karena orangtua gue gini' ya sudah gue itu dengan sangat berat hati gue rumahkan," tutur Raffi Ahmad.

"Kalau memang mereka nggak kerja gimana gue harus ini (gaji) tapi gue mencoba untuk tidak mem-PHK sih," terang Raffi Ahmad.

Baca Juga:
Mewek! Raffi Ahmad Main Piano Bawakan Lagu Januari Demi Kenang Glenn Fredly

Wah, Raffi Ahmad benar-benar peduli nih sama karyawannya. [Evi Ariska]

Load More