Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Raffi Ahmad, Rafathar dan Nagita Slavina (Instagram/@raffinagita1717)

Matamata.com - Anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar Malik Ahmad tengah ditimpa kabar yang tak menyenangkan. Sebab, ditemukan benjolan di lidah bocah 4 tahun itu yang membuatnya sakit. 

Hal ini baru saja diketahui Raffi Ahmad saat ia pulang dari acara sahur. Sang istri, Nagita Slavina tiba-tiba saja mengabarkan kondisi putra mereka.

Baca Juga:
Gemes Rafathar Foto Bareng Kiano, Netizen: Editan Apa Asli?

Raffi Ahmad langsung  memeriksa Rafathar Malik Ahmad. Benar saja, memang ada benjolan di bawah lidah sang putra saat Raffi Ahmad mengeceknya. 

“A itu kenapa? Coba papa lihat” tanya Raffi dalam channel YouTube Rans Entertainment pada Senin (11/5/2020).

“Iya itu nggak apa-apa. Papa pernah begitu. Sakit nggak?” imbuhnya.

Baca Juga:
Bikin Sendiri, 4 Jajanan Pasar yang Dijual Rafathar Malik Ahmad

“Sakit banget,” jawab Rafathar Malik Ahmad singkat.

Pada Nagita Slavina, Raffi Ahmad pun bertanya penyebabnya. Perempuan yang akrab disapa Gigi itu ternyata sudah ke dokter dan ada kekhawatiran benjolan itu merupakan penyakit.

“Katanya (dokter) ya mungkin kista lidah. Aku aku juga nggak tau gara-garanya kenapa. Katanya bisa aja luka atau kegigit. Katanya kalau sariawan nggak kayak gitu,” papar Nagita Slavina.

Baca Juga:
Kiano Dikasih Baju Bekas Rafathar, Baim Wong: Kayak Gue Nggak Mampu!

Salah satu cara untuk menghilangkan benjolan tersebut adalah dengan melakukan tindakan operasi. Namun, mereka masih harus check up ke dokter jadi keputusan itu belum final. 

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram/@raffinagita1717)

“Mau dioperasi?” tanya Raffi Ahmad.

Nagita Slavina lantas menjawab, “Ya itu kata dokter bukan kata aku. Kamu santai banget. “

Sambil sesekali menenangkannya, Raffi pun berusaha memberitahu soal operasi itu kepada Rafathar Malik Ahmad. 

“Aa kalau nanti ke dokter dan katanya biar sembuh diambil itunya nggak apa-apa? Dioperasi kecil, nggak apa-apa kan?” tanya Raffi Ahmad.

Hanya saja dengan tegas Rafathar menjawab, "Nggak!”

Duh, semoga benjolan di lidah Rafathar Malik Ahmad segera membaik ya. [Sumarni]

Load More