Denny Sumargo [Sumarni/Matamata.com]

Matamata.com - Pebasket Denny Sumargo mengunggah sebuah video saat dirinya menjalani tes swab atau tes PCR.

Dalam tayangan video yang diunggahnya pada Senin (24/8/2020), terlihat seorang pertugas kesehatan sedang mengambil sampel sekresi melalui hidung mantan tunangan Dita Soedarjo tersebut.

"Hidung dicolok colok check," tulisnya.

Baca Juga:
Difitnah Hamili Wanita, Denny Sumargo Tak Punya Kerjaan Selama 6 Tahun

Sesaat setelah proses ini selesai, Denny mengaku dirinya sampai menangis.

"Gue nangis," ujarnya, sambil tertawa dan terbatuk kecil. Bahkan, ia sampai mengusap matanya menggunakan tisu.

Denny Sumargo jalani tes swab (Instagram/SumargoDenny)

Tes swab atau PCR merupakan salah satu prosedur tes untuk mengetahui apakah seseorang terinfeksi virus corona atau tidak yang menggunakan sampel di tenggorokan, menurut Irish Times.

Baca Juga:
Korek Sampah karena Kelaparan, Kisah Denny Sumargo Remaja Buat Terenyuh

Unggahan ini pun ramai dikomentari warganet yang mengaku ikut ngilu melihat proses pengambilan sampel.

"Elu yg di colok2 gua yg nahan ngilu bang," tulis akun @dieny***.

"Abang yg di colok kok gue yang tahan napas, gue yang ngilu," tambah akun @nona***.

Baca Juga:
Kisah Denny Sumargo sebelum Jadi Artis, Pernah Gagal Beternak Ayam

Denny Sumargo [Sumarni/Matamata.com]

"Kok jadi gatel idung gue," sambung akun @vivie***.

Selain tes swab atau PCR ada cara lain untuk mendeteksi virus corona di dalam tubuh, yaitu tes serologi atau rapid test yang menggunakan sampel darah.

Load More