Ruben Onsu. (MataMata.com/Herwanto)

Matamata.com - Akun media sosial yang membully keluarganya tengah dikumpulkan oleh presenter Ruben Onsu. Timnya selalu menemukan akun baru setiap hari.  "Oh makin menjadi terus, malah nambah terus," kata Ruben Onsu saat ditemui di jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan pada Kamis (12/11/2020).

Namun, jumlah akun yang kelak dia laporkan ke Polda Metro Jaya enggan dibeberkan secara gamblang oleh pembaca acara Brownis Trans TV ini. Yang jelas kata dia jumlahnya capai puluhan. "Yah nanti ditotal dulu lah (akun yang akan dilaporkan). Selesai ditotal baru dikabarin. Lebih (dari 20 akun) yang akan dilaporkan," ujarnya.

Baru-baru ini Ruben Onsu naik pitam karena netizen yang membully dan mengancam membunuh dua anaknya, Thalia Putri Onsu dan Betrand Peto.

Baca Juga:
Diteror Akibat Ulahnya Sendiri, Pelaku Bully Betrand Peto Temui Ruben Onsu

Keluarga Ruben Onsu saat menang Mom & Kids Awards (MAKA) 2020 [Instagram/@ruben_onsu]

Diumbar di media sosial, pelaku akhirnya menemui Ruben. Tak sendiri, pelaku yang masih berusia 11 tahun datang ke Jakarta bersama orangtuanya.

Mereka meminta maaf dan berjanji tak mengulangi perbuatannya kepada Ruben. Sayangnya, Ruben kadung kesal dan tetap akan membawa persoalan ini ke jalur hukum. "Saya nggak (luluh). Ini biar jadi proses pembelajaran aja sih buat semuanya," ujarnya.

Baca Juga:
Ngotot Bikin Kapok Bocah 11 Tahun, Ruben Onsu: Jangan Colek Keluarga Saya

"Saya juga ngomong kok buat mereka saya tetap memaafkan, sebagai manusia saya juga nggak luput dari sebuah kesalahan, dosa. Tapi namanya proses hukum harus tetap akan berjalan," kata dia lagi.

Load More