Matamata.com - Ringgo Agus Rahman memperlihatkan momen kebersamaan yang begitu menggemaskan di antara kedua anaknya, Curtis Ziggy Mars Morscheck dan Bjorka Dieter Morscheck. Dalam unggahanya, Bjorka melakukan akrobat untuk menghibur Curtis yang konon lagi ngamuk.
Bila dilihat sekilas, Bjorka memang tampak berada di atas Curtis saat ia melakukan akrobat. Namun, Ringgo Agus memastikan bahwa akrobat itu dilakukan secara aman karena posisi Bjorka tidak sejajar dengan Curtis.
"Akrobat Bjorka hibur adeknya yg lg ngamuk, foto ini dilakukan secara aman karna posisi Bjorka ga sejajar dgn adiknya... saya yg ga aman karna foto ini diambil ketika ibunya mandi dan bayik nangis tiada henti.. bukannya gendong malah difoto," tulis akun ringgoagus (16/12/2020).
Menurut Ringgo Agus, posisi Bjorka sangat jauh dari Curtis. Bjorka berada di belakang, sementara Curtis ada di depan.
Namun, Sabai Dieter Morscheck tetap saja memberikan banyak sekali emoji syok untuk mengungkapkan rasa kagetnya melihat kelakuan Ringgo Agus bersama Bjorka dan Curtis itu.
Merasa bersalah, Ringgo Agus langsung ngeles untuk membela diri. "Curtis yg mauuuuuu," tulis Ringgo.
Netizen tak ketinggalan ikut memberikan komentarnya. Ada yang tertawa, tapi ada juga yang khawatir.
"TakutNya pas kakanya jatuh trs krn kasur empuk pasti mumbul ade nya berbenturan jg hati," komentar netizen yang langsung direspons Ringgo Agus. "Bukan kasur empuk, kasur medium hard.. yg sisinya tidak berpengaruh."
Tag
Berita Terkait
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Review Film: Jatuh Cinta Seperti Di Film-Film
-
BASE Entertainment Hadirkan Film Mothernet, Sebuah Kisah Emosional Keluarga Berlatar Masa Depan
-
Ringgo Agus Labeli Istri Kepala Rumah Tangga, Sahabat Tersindir: Desta Harusnya Contoh Ini
-
Ringgo Agus Akui Istrinya Lebih Cocok Jadi Kepala Keluarga Langsung Banjir Pujian: Salut
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season